Maraknya Co-Working Space di Malang, Andien: Perlunya Penguatan Ekosistem

CEO Ngalup.co, Andina Paramitha saat memberikan materi di EJSC
Sumber :
  • istimewa

“Sehingga, tidak hanya dari coworker saja. Namun, pihak-pihak yang menjadi kolaborator, juga bisa saling terkoneksi. Sebagai coworking space, kita bisa memperkuat value dengan menghubungkan jejaring satu sama lain,” papar dia.

Optimalkan Digitalisasi UMKM, Beon Intermedia Bangun Sinergi Dengan MCC

Tak hanya itu, setiap coworking space juga bisa membuat event atau kegiatan yang menarik sesuai dengan kebutuhan marketnya. 

“Untuk membuat event yang menarik, bisa dengan melakukan riset apa saja yang dibutuhkan pasar. Misalnya bisa dari isu yang viral, feedback form setelah event atau masukan-masukan materi dari berbagai pihak,” kata Andien.

Beon Intermedia Penuhi Kebutuhan Praktik 150 Ribu Siswa dan 2.800 UMKM Lolos Daftar Merek

Sementara itu, Kepala Bakorwil III Malang, Bapak Asep Kusdinar, S.Hut., M.H menambahkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur berupaya untuk memaksimalkan peran Bakorwil guna mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. 

Seperti penyediaan fasilitas kegiatan untuk produktivitas kaum milenial. Antara lain Millenial Job Fair, Pelatihan UKM/IKM, Startup Incubator, Coworking space dan sebagainya yang terintegrasi sebagai One Compact Public Service yang disebut dengan East Java Super Corridor (EJSC).

Sosial Media dan SEO Beri Pengaruh Positif Terhadap Pertumbuhan Bisnis

Dalam hal ini, berbagai program tersebut turut menyediakan fasilitas kegiatan untuk produktivitas kaum milenial dan terintegrasi sebagai one compact public service. Meliputi Fasilitas Coworking Space, cafetaria/kantin, Pelatihan UKM/IKM dan Industri Kreatif, Startup Incubator (Fasilitasi Pengembangan Startup di Jawa Timur), Pelayanan Perizinan (Service Point), Komunal Branding Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan mengakomodir kegiatan Millenia/ Job Center (MJC). 

Berbeda dengan Coworking Space milik swasta yang berbayar, EJSC ini disediakan untuk masyarakat Jawa Timur secara gratis.

Halaman Selanjutnya
img_title