Optimalkan Digitalisasi UMKM, Beon Intermedia Bangun Sinergi Dengan MCC

Konsultan Merek Mebiso saat memberikan pemahaman merek ke pelaku UMKM
Sumber :
  • istimewa

Malang, VIVA - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pertumbuhan ekonomi di Indonesia hingga triwulan III tahun 2023 tumbuh sebesar 4,94 persen secara year on year (yoy). Hal ini menunjukkan iklim positif dalam perputaran industri.

Mengantar Summit 3.0: Dorong UMKM dan Internet Marketers Kuasai Keuangan dan Teknologi Digital

Tentunya, dalam mendongkrak kemajuan tersebut, seluruh pihak tak bisa bergerak sendiri. Peran kolaborasi hexa helix, yang meliputi akademisi, bisnis, komunitas, pemerintah, media dan pendanaan, menjadi hal yang krusial.

Apalagi, dalam bidang industri kreatif. Kolaborasi hexa helix memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap pencapaian keberhasilan. Menindaklanjuti hal ini, Beon Intermedia berkolaborasi dengan Malang Creative Center (MCC) bertajuk DigitaLoka, Rabu, 31 Januari 2024.

Transformasi Digital Perempuan: Integritas dan Hospitality sebagai Pilar Utama

“Dalam kolaborasi ini, kami akan memberikan serangkaian pelatihan dan pendampingan untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas UMKM dengan industri ekonomi kreatif. Serta, memberikan dukungan berupa infrastruktur digitalnya juga,” terang Head of Corporate Communication Beon Intermedia, Andina Paramitha.

Tak hanya itu, para pelaku UMKM yang sering berkolaborasi dengan MCC juga akan mendapatkan konsultasi yang berkaitan dengan merek dagang. 

Peduli Disabilitas, Ngalup.co Gencarkan Inklusi Berkarya Bagi Disabilitas

“Akses konsultasi legalitas dan bisnis yang terjangkau bagi komunitas UMKM dan industri ekonomi kreatif,” kata perempuan yang akrab disapa Andien ini.

Selanjutnya, MCC dan Beon Intermedia akan mengadakan berbagai macam program dan event melalui DigitaLoka, yang terdiri dari Loka Campus, Loka Heroes, Loka Hub, Loka Fest, Loka Inspirasi dan Loka Spot.

Halaman Selanjutnya
img_title