Bawaslu Buka 4.042 Lowongan Pengawas Tempat Pemungutan Suara di Kabupaten Malang

Ilustrasi Pilkada
Sumber :
  • Istimewa

Hazairin mengaku, honor PTPS akan dibayarkan dengan cara transfer ke rekening BRI. Ia memastikan tidak ada pembayaran honor PTPS secara tunai atau cash.

Bertemu Risma dan Sanusi, Kader PDIP Kabupten Malang Targetkan Kemenangan Mutlak

"Kemarin Pemilu 2024 itu payroll semua, tidak ada yang lewat cash. Kami kerjasama dengan BRI. Kalau sudah punya ya rekening tersebut yang didaftarkan. Kalau tidak punya akan dibuatkan," tuturnya.

Berikut Jadwal Seleksi PTPS untuk Pilkada Kabupaten Malang 2024. Dimulai dari pendaftaran dan Penerimaan Berkas pada 12 hingga 28 September 2024. Lalu, penelitian kelengkapan berkas pendaftaran pada 12 hingga 28 September 2024. Pengumuman perpanjangan pada 29 November hingga 1 Oktober 2024.

Mandi di Laut, Seorang Wisatawan Tewas Terseret Ombak di Pantai Perawan

Penerimaan berkas pendaftaran masa perpanjangan pada 1 hingga 10 Oktober 2024. Peneliitian Berkas Pendaftaran di Masa Perpanjangan pada 1 hingga 10 Oktober 2024. Lalu pengumuman lolos administrasi pada 11 Oktober 2024.

Kemudian tanggapan atau masukan masyarakat pada 12 Oktober hingga 2 November 2024. Tes wawancara pada 12 hingga 22 Oktober 2024. Penetapan dan pengumuman calon terpilih berdasarkan hasil wawancara pada 23 hingga 25 Oktober 2024. Pergantian calon terpilih pada 23 Oktober hingga 2 November 2024. Terakhir pelantikan pengawas TPS pada 3 hingga 4 November 2024.

Persiapan Pilkada, Logistik Tahap Satu Sudah di Gudang KPU Jombang