Mengenal Program Citasama Untuk Pelestarian Hutan Gunung Arjuno

Program konservasi hutan Citasama.
Sumber :
  • VIVA Malang (Mochamad Rois/Pasuruan)

Malang, VIVA – Untuk menjaga kelestarian hutan Gunung Arjuno yang menjadi hulu daerah aliran sungai (DAS) Kedunglarangan Kabupaten Pasuruan, Cargill, Yayasan Cempaka dan USAID IUWASH, bekerjasama melouncing program bernama Citasama.

Bangun Nalar Kritis, FH Unmer Malang Gelar LKTI Piala Dekan 2024 Tingkat SMA se-Jatim

Dalam program kemitraan multi pihak selama tiga tahun tersebut, mereka berfokus pada konservasi hutan. Mencakup rehabilitasi hutan, pertanian regeneratif, dan pengelolaan cadangan air guna memastikan akses masyarakat terhadap air bersih.

Arief Susanto, Direktur Government Relations Cargill Indonesia, mengatakan jika Cargill berkomitmen untuk melindungi hutan dan ekosistemnya. Keberhasilan program Citasama juga bergantung pada kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan. 

Batu Culture Festival 2024, Cara Pemkot Batu Rayakan Kekayaan Warisan Budaya

"Kami yakin Yayasan Cempaka dan USAID IUWASH memiliki komitmen dan keahlian yang diperlukan untuk melaksanakan program ini secara efektif. Kami juga berniat menjalin kemitraan strategis dengan pemerintah lokal dan masyarakat sekitar," kata Arief Susanto, Jumat, 17 Mei 2024. 

Sebagai bentuk langkah kongkret dalam memberikan dampak aspek perlindungan iklim, cadangan air dan peningkatan taraf hidup petani, program Citasama akan menanam 200 ribu pohon, membangun seribu sumur serapan, dan 5 ribu biopori untuk mengembalikan fungsi cadangan air. 

Dapat Restu Kaesang, Dukungan Untuk Ali Muthohirin di Pilwali Kota Malang Kian Masif

Diharapkan, Gunung Arjuno dapat menyerap 8,5 juta m3 air tanah per tahun dan mengembalikan fungsi 8 mata air guna menyediakan akses air bersih bagi 36.105 individu masyarakat lokal.

Selain itu, lebih dari 7.000 petani dan masyarakat lokal termasuk para perempuan, akan terlibat dalam program ini. Mereka akan ikut serta dalam model agroforestri berbasis pertanian regeneratif, serta program pendidikan dan bisnis pengolahan komoditas hutan untuk meningkatkan keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan ekonomi.

Halaman Selanjutnya
img_title