Polres Pasuruan Kota Giatkan Kampanye Anti-Perundungan di Sekolah

Murid SMAN 4 Kota Pasuruan saat deklarasi anti perundungan
Sumber :
  • VIVA Malang (Hari Mujianto/Pasuruan)

Pasuruan, VIVA – Polres Pasuruan Kota terus berkomitmen menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman. Sebagai upaya preventif, Polres menggelar kegiatan sambang, bimbingan, dan penyuluhan (binluh) kepada para pelajar.

Polres Pasuruan Kota Terapkan Pendekatan Humanis dalam Pengamanan Unjuk Rasa

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang bahaya perundungan serta konsekuensi hukum yang akan dihadapi pelaku.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Davis Busin Siswara menegaskan pentingnya peran Patroli Keamanan Sekolah (PKS) dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah.

PKB Kota Pasuruan Laporkan Lukman Edy ke Polisi

Anggota PKS diharapkan dapat menjadi contoh yang baik bagi siswa lain dan berperan aktif mencegah terjadinya tindakan perundungan.

“PKS ini sangat penting karena mereka merupakan garda terdepan dalam menjaga keamanan sekolah. Selain itu, mereka juga dapat membantu menanamkan nilai-nilai positif seperti disiplin, tanggung jawab, dan kepedulian terhadap sesama,” ujar Davis, Jum'at 6 September 2024.

Tragedi Kebakaran Dini Hari Hanguskan Empat Toko di Pasuruan

Kasat Lantas Polres Pasuruan Kota, AKP Yulian Putra, menambahkan bahwa melalui kegiatan ini, pihaknya tidak hanya fokus pada pencegahan perundungan, tetapi juga menanamkan nilai-nilai sosial pada siswa. 

“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah awal yang baik dalam menciptakan lingkungan sekolah yang bebas dari kekerasan dan diskriminasi,” ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title