Mundur Dari DPP PSI, Ardantya Syahreza Gabung Golkar

Pengusaha muda Ardantya Syahreza bakal Cakada Kota Malang
Sumber :
  • Dok Ardantya Syahreza

Malang, VIVA – Dewan Penasehat DPD PSI Kota Malang Ardantya Syahreza telah melayangkan surat permohonan pengunduran diri baik sebagai anggota PSI sejak Selasa, 2 Juli 2024. Dengan begitu Ardantya secara otomatis undur dari jabatan Dewan Penasehat DPD PSI Kota Malang.

Tak Libatkan Warga Sebagai Karyawan, Tempat Usaha Helm di Jombang Jadi Sorotan

Ardantya telah bergabung dua kali ke PSI. Pertama kali yaitu pada April 2018 bersama istri, Sofia Ambarini, yang kala itu maju sebagai calon legislatif DPR RI dari PSI Dapil Malang Raya. 

Ardantya sebelumnya adalah Sekretaris Jenderal Relawan J2P.id yang mendukung penuh pasangan Capres-Cawapres Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. 

Sengkarut PPDB, Warga Jombang Demo Minta Menteri Pendidikan Dicopot

Setelah non aktif sebagai anggota PSI karena kesibukan usaha dan masa COVID-19, pada Oktober 2023, Ardantya bergabung kembali dan memiliki KTA PSI dengan nomor KTA S317420230558705. 

Ardantya aktif mendukung pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka melalui PSI lewat TKD Kota Malang dan Relawan Pilar 08 sebagai Ketua Malang Raya. 

Secara Lisan Gus Halim Sampaikan Rekom PKB Di Pilwali Kota Malang Untuk Abah Anton

Ardantya tercatat telah mendaftarkan diri sebagai salah satu bakal calon walikota Malang untuk periode 2024-2029 melalui PSI sebagai salah satu kader kala itu. 

Namun dalam ikhtiarnya untuk menjadi calon Wali Kota Malang, Ardantya undur diri dari PSI dan telah bergabung menjadi kader Golkar. Ardantya Syahreza sekarang memiliki KTA Golkar dengan nomor NPAPG 317.402.201276.0004. 

Halaman Selanjutnya
img_title