Optimisme Mas Gum Bawa Kota Batu Lebih Baik Melalui Partai Demokrat

Mas Gum menyerahkan berkas bacakada ke Partai Demokrat Batu
Sumber :
  • VIVA Malang - Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – Didampingi puluhan pendukungnya, Firhando Gumelar alias Mas Gum resmi mengembalikan formulir pendaftaran calon Wali Kota Batu di Kantor DPC Partai Demokrat Kota Batu, Jalan Raya Tlekung, Kecamatan Junrejo, Jumat 7 Juni 2024.

Paslon Guru Yakin Program 1 Keluarga 1 Sarjana Mampu Tingkatkan Kesejahteraan

Mas Gum mengembalikan formulir pendaftaran sebagai calon wali kota melalui Partai Demokrat

"Alhamdulillah ini merupakan awal yang baik, tak lupa saya ucapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran partai," katanya.

Anas Urbaningrum Sebut Demokrasi Indonesia Belum Pernah Sehat

Dirinya menargetkan bisa mendapat dukungan penuh dari generasi milenial dan Gen Z dalam Pilkada 2024 mendatang. Ia pun mengaku sangat optimis bisa mendapatkan rekomendasi dari pimpinan partai pusat.

Terlebih, pria yang memiliki latar belakang sebagai pengusaha tersebut memiliki segudang pengalaman membawa perusahaannya bisa eksis dan berkembang di dunia bisnis hingga sekarang.

Terima Nomor Urut Dua, Paslon Guru Optimis Tiru Kesuksesan Prabowo-Gibran

"Sebagai pengusaha saya ingin mencurahkan pengalaman saya dan mengimplementasikan hal-hal baik untuk membangun Kota Batu. Saya memohon doa restu kepada semua masyarakat dan pendukung, khususnya generasi milenial dan Gen Z. Mari berkolaborasi memenangkan Partai Demokrat dalam Pilkada 2024," ujarnya.

Dirinya menilai Kota Batu adalah kota kecil yang sangat maju, namun masih membutuhkan banyak pengembangan-pengembangan. Salah satunya yaitu industri kreatif. 

Halaman Selanjutnya
img_title