Proliga 2024 di Malang Buktikan Potensi Baik dari Sport Tourism

Pertamina siap jadi Tuan Rumah Proliga 2024
Sumber :
  • VIVA Malang - (Uki Rama)

Malang, VIVA – Helatan Proliga 2024 dimana klub asuhan Pertamina menjadi tuan rumah di Malang, Jawa Timur diklaim sukses membawa dampak perekonomian bagi masyarakat. Ini jadi preseden yang baik bagi Kota Malang yang saat ini sedang menggaungkan Sport Tourism.

Target Joel Cornelli Bersama Arema FC

Helatan Proliga yang menjadi ajang kompetisi kasta tertinggi bola voli nasional bisa menjadi trigger baru bagaimana Sport Tourism sukses digelar. Tidak hanya minat olahraga saja yang tumbuh, namun juga membawa efek domino bagi perekonomian rakyat.

Area Manager Comrel CSR Pertamina Patraniaga Jatimbalinus, Ahad Rahedi mengungkapkan jika event yang digelar selama 4 hari nonstop itu telah membawa dampak multiplier effect yang menjadi ekspektasi bersama.

Tangkap Bandar di Depan Kantor Desa, Polisi Jombang Sita 3 Ons Sabu

Selain menyajikan sajian kompetisi yang seru, Proliga 2024 Putaran II Pekan ke-6 di GOR Ken Arok Kota Malang itu juga menyediakan sejumlah booth dan tenant yang diisi puluhan UMKM Pertamina, Food & Beverage (FnB), Apparel hingga Jersey. 

"Selama Proliga 2024 digelar, kami mendapati rata-rata UMKM mitra binaan Pertamina mendapat omzet penjualan mulai Rp 1 hingga 1,5 juta setiap harinya. Itu sungguh di luar ekspektasi kami,'' ungkap Ahad dalam konferensi pers, Minggu 16 Juni 2024.

Polres Jombang Gagalkan Peredaran Miras Antar Kota via Truk Ekspedisi

Di sisi lain, dari segi animo masyarakat dan penggemar bola voli di Malang juga terbukti tinggi. Hal ini dilihat dari hasil penjualan tiket, antara lain terdiri dari 3.500 tiket reguler seharga Rp100 ribu dan 200 tiket VIP seharga Rp200 ribu.

Halaman Selanjutnya
img_title