Anggap Partai Dikuasai Segelintir Orang, Kader Gerindra Pindah Dukung 01 di Pilkada Jombang 2024

Pendiri Gerindra Jombang pindah haluan dukungan
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Jombang, VIVA – Jelang pemungutan suara Pilkada Jombang, Jawa Timur, sejumlah kader struktur bahkan hingga pendiri partai Gerindra Jombang beralih dukungan.

Program Dasawisma WarSa Dianggap Tak Relevan di Era Modern Dibanding Program RT RW MuRah

Dari yang semula tegak lurus mendukung pasangan calon (Paslon) nomor urut 02, Warsubi Salman (WarSa), beralih mendukung paslon nomor 01, Mundjidah-Sumrambah (MuRah).

Hal ini dikarenakan para kader partai besutan Prabowo Subianto itu merasa, partai berlambang burung Garuda ini hanya dikuasai segelintir orang yang merupakan keluarga dari calon bupati (Cabup) Warsubi.

Survei LSI Denny JA Pilbup Jombang : Warsubi-Salman 69 Persen, Mundjidah-Sumrambah 23 Persen

Ratno Hadi Siswanto salah satu deklarator atau pendiri partai Gerindra di Jombang mengatakan bahwa pada 2009 yang silam ia turut mendirikan partai Gerindra Jombang, dimana saat itu Gerindra diketuai oleh Siswoyo.

Pada pilkada Jombang 2024 ini, ia menyebut para kader Gerindra Jombang, tidak lagi peduli dengan sosok paslon yang diusung partainya karena ada beberapa persoalan yang mempengaruhi hal tersebut.

Puncak Kampanye Akbar Paslon 1 di Alun-alun Jombang, Ini Imbauan Mundjidah Wahab

"Saya ini salah satu deklarator partai Gerindra, pada tahun 2009, pertama kali ada Gerindra di Jombang, yang diketuai oleh pak Siswoyo," kata Hadi, Sabtu 23 November 2024.

Ia menjelaskan mengapa para kader dan pendiri partai Gerindra beralih dukungan di pilkada Jombang tahun ini.

Halaman Selanjutnya
img_title