Resmi Jabat Bupati, Warsubi Paparkan Visi Misi Pemkab Jombang 5 Tahun Ke Depan

Bupati Jombang Warsubi saat paparan visi misi
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Jombang, VIVA – Resmi menjabat Bupati dan Wakil Bupati Jombang, Jawa Timur, Warsubi-M. Salmanudin Yazid memaparkan visi misi pemerintahan Jombang selama 5 tahun ke depan.

Pulang dari Reatret, Bupati Jombang Ikuti Rakor dengan Mendagri

Paparan visi misi Bupati Jombang ini disampaikan pada acara serah terima jabatan (Sertijab) dalam Rapat Paripurna Penyampaian Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati Jombang 2025-2030 di Gedung DPRD Jombang pada Rabu 5 Maret 2025, kemarin malam.

Tak hanya wakil rakyat dan jajaran Kepala OPD, Warsubi Salman juga memaparkan rencana pembangunan Jombang 5 tahun ke depan di hadapan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Mensos Gus Ipul Siapkan Peluncuran Sekolah Rakyat Sesuai Arahan Presiden Prabowo

Warsubi menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Jombang yang telah memberikan amanah kepadanya memimpin Jombang.

"Amanah ini merupakan tanggung jawab besar yang kami emban dengan kesungguhan, demi memajukan Kabupaten Jombang," kata Warsubi.

Gubernur Jatim Khofifah Resmikan Miniatur Masjid Nabawi Senilai Rp15 Miliar

Ia menjelaskan bahwa upaya memajukan Jombang diraih melalui visi "Jombang Maju dan Sejahtera Untuk Semua" dengan 5 misi, yakni mewujudkan sumber daya manusia berkualitas, berbudi pekerti luhur, religius dan berdaya saing global. 

"Mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat dan daerah secara berkesinambungan. Mewujudkan pembangunan infrastruktur yang merata dan berkeadilan, pengembangan kawasan dan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi baru, serta peningkatan aksesbilitas dan konektifitas antar wilayah yang berkesinambungan dan berwawasan lingkungan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title