Resmi Jabat Bupati, Warsubi Paparkan Visi Misi Pemkab Jombang 5 Tahun Ke Depan

Bupati Jombang Warsubi saat paparan visi misi
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Selain itu untuk mewujudkan ketahanan sosial dan budaya berbasis kearifan lokal. "Dan menghadirkan transformasi tata kelola pemerintahan yang terbuka dan kolaboratif, melayani,akuntabel, bersih dan bebas korupsi," tuturnya.

Mahasiswa dan Aliansi Masyarakat Sipil di Malang Kritik 100 Hari Kerja Prabowo - Gibran

Untuk mencapai visi misi tersebut, pihaknya memiliki 8 program prioritas antara lain, membangun desa dan kota untuk semua.

"Mewujudkan sumber daya manusia unggul dan berdaya saing. Mengentaskan pengangguran. Membangun infrastruktur berkelanjutan dan memperkuat ekonomi. Mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan," katanya.

MBG Resmi Dimulai di Kabupaten Pasuruan, Ribuan Siswa Jadi Penerima Pertama

"Memperkuat pertanian, perkebunan, peternakan, dan perikanan. Memperkuat harmoni sosial dan menghadirkan tata kelola pemerintahan yang bersih," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa memberikan acungan jempol terhadap 8 program prioritas Pemkab Jombang, dibawah kepemimpinan Warsubi Salman.

Pemkab Jombang Usulkan 3 Lokasi Satpel MBG ke Pemerintah Pusat

"Program-program unggulan tadi sangat bagus sudah detail, Tapi tolong kemudian dilanjutkan supaya nendang jadi (bersinergi) dari Pusat, ke Provinsi, ke Kabupaten/ Kota," tuturnya.

Ia berharap cita-cita terkait kemajuan sebuah daerah baiknya terukur, yakni dibuktikan dengan angka pertumbuhan ekonomi mencapai 9% serta angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) diatas 85. 

Halaman Selanjutnya
img_title