Nasdem Kota Batu Optimistis Menangkan Paslon KriDa, Usung Perubahan Lebih Baik

Konsolidasi DPD Nasdem Kota Batu
Sumber :
  • VIVA Malang (Galih Rakasiwi)

Ia juga menyoroti popularitas Kris Dayanti yang sudah dikenal secara nasional, bahkan di Kota Batu. 

DPC Partai Demokrat Batu Buka Pendaftaran Calon Wali Kota

"Bu Kris Dayanti ini sudah tersohor di seluruh Indonesia, apalagi di Batu. Itu menjadi modal besar bagi kita untuk optimis memenangkan Pilkada 2024," katanya. 

Menurutnya, meski banyak paslon lain yang membawa program unggulan, Nasdem tetap yakin dengan peluang Krida. Terlebih sinergi antara PDIP, Nasdem, dan sembilan partai non-parlemen yang semakin erat.

KPU Batu Pastikan Tidak Ada Calon Wali Kota Independen di Pilkada 2024

"Keyakinan para kader dan relawan semakin menguat lantaran Kris Dayanti dan Kresna Dewanata Prosakh sudah berpengalaman saat menjadi anggota DPR RI. Kami semua optimis pasangan Krida akan membawa perubahan yang lebih baik bagi Kota Batu dan memenangkan Pilkada 2024," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Krida, Punjul Santoso menegaskan bahwa dukungan terhadap Krida tidak hanya datang dari PDIP dan Nasdem, tetapi juga sembilan partai non-parlemen yang turut bersatu dalam Koalisi Krida. 

Putra Eks Bupati Malang Daftar Jadi Bacakada Kota Batu

"Jangan lihat warna baju, kita semua adalah keluarga besar Krida. Gabungan ini adalah bentuk sinergi dari PDIP, Nasdem, dan partai non-parlemen. Meski mereka tidak memiliki kursi di DPRD, mereka memiliki kapasitas dan kapabilitas yang luar biasa," kata Ketua DPC PDIP ini.

Punjul juga menekankan pentingnya sinergi antar seluruh partai pengusung untuk mencapai kemenangan.

Halaman Selanjutnya
img_title