Isi BBM di SPBU, Mobil Warga Jombang Terbakar

Mobil yang terbakar di SPBU.
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Jombang, VIVA – Sebuah mobil carry milik Samiadi (50 tahun) warga Dusun Gempoldampet, Desa Ngrandulor, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang Jawa Timur, terbakar saat mengisi BBM.

H+1 Lebaran di Jombang, Antrian Kendaraan Mengular hingga Exit Tol Bandarkedungmulyo

Peristiwa kebakaran ini terjadi di SPBU Desa Miagan, Kecamatan Mojoagung, pada hari Rabu, 4 September 2024, malam.

Diduga api berasal dari konsleting arus listrik pada sambungan kabel yang ada pada bagian kelistrikan mobil.

Cari Telur Emas Seperti di YouTube, Balita di Jombang Tewas Tenggelam di Sungai

Akibat insiden itu, sang sopir mengalami luka bakar dan dilarikan ke RSUD Jombang untuk mendapatkan perawatan.

Ari Ginanjar salah satu petugas SPBU menjelaskan, saat hendak mengisi BBM, tiba tiba kepulan asap muncul dari mesin bagian depan. Kondisi ini membuat sejumlah petugas SPBU langsung berlarian untuk memadamkan api.

Pemudik yang Ngaku Dibegal di Mojoagung Jombang, Ternyata Pura-pura

"Saya di atas melihat amak anak berlarian membawa apar menuju mobil carry yang menggeluarkan asap di bagian depan," kata Ari, Kamis 5 September 2024.

Lebih lanjut Ari mengatakan, percikan api yang berasal dari bagian depan itu diduga dari korsleting sambungan mesin. 

Halaman Selanjutnya
img_title