Tak Libatkan Warga Sebagai Karyawan, Tempat Usaha Helm di Jombang Jadi Sorotan

Tempat produksi helm di Desa Sebani, Jombang
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Aprianto-Jombang)

Jombang, VIVA – Keberadaan tempat usaha produksi helm yang ada di Desa Sebani, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Jawa Timur jadi sorotan warga setempat.

Tak Terima Dituduh Mencuri, Pria di Jombang Bacok Tetangganya Sendiri

Hal ini dikarenakan tempat usaha yang sudah berdiri bertahun-tahun tetapi tidak menyerap tenaga kerja dari desa setempat. Selain itu, tempat usaha ini diduga juga belum berizin.

K (36) warga Desa yang enggan namanya disebut mengatakan bahwa tempat usaha pembuatan helm di desanya itu sudah berdiri sejak 2018. 

Kawanan Gangster Berulah di Jombang, Bawa Sajam Hingga Begal Motor Warga

Sejak berdiri, warga belum pernah diajak berunding termasuk soal izin pendirian usaha tersebut.

"Ada dua tempat usaha pembuatan helm yang satu berdiri tahun 2018. Yang di sisi selatan baru dibangun setahun ini, pemiliknya sama. Tidak ada nama PT-nya itu, izinnya juga belum ada. Dengar-dengar hanya NIB saja," katanya, Jum'at 5 Juli 2024.

Inspiratif! Emak-emak di Jombang Berangkat Umroh dari Nabung Uang Koin

Lebih lanjut, ia mengatakan meski sampai saat ini ada puluhan pekerja di tempat itu, pihak pengusaha kebanyakan menggunakan pekerja dari luar desa.

"Helmnya tidak SNI, kualitas juga bisa dilihat begitu itu. Namanya mungkin asal bikin helm tapi tidak memperhatikan faktor kualitas maupun keselamatan penggunanya," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title