Diduga Banyak Kios Kosong Tak Bertuan di Pasar Induk Among Tani Batu

Kios kosong sejak Pasar Induk Among Tani Batu beroperasi.
Sumber :
  • VIVA Malang / Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – Banyak kios di Pasar Induk Among Tani Kota Batu yang tak pernah buka dan diduga tak bertuan. Sejak beroperasi mulai 28 Oktober 2023 silam, belum diketahui pasti kenapa kios tersebut kosong.

Gaungkan Sport Tourism, SIWO PWI Kota Batu Gelar Turnamen Catur hingga Tenis Lapangan di Tempat Wis

Seperti yang disampaikan pedagang Tahu Telor bernama Ita. Perempuan asal Dusun Poh Kopek, Desa Oro-oro Ombo ini membenarkan jika banyak kios kosong, salah satunya di zona 3 kuliner.

"Ya banyak yang kosong seperti zona 3 bagian belakang atau sisi Utara. Sejak buka, kami tidak pernah tahu siapa pemilik kios tersebut, soalnya gak pernah jualan," kata Ita, Rabu 5 Juni 2024.

Lantik 49 Pejabat Fungsional, Gus Ipul : Kedepankan Etika Moral dan Ciptakan Dampak Ekonomi

Total ada belasan kios di tempat tersebut yang kosong, meski beberapa pernah buka namun sepi dan memilih tutup. Dirinya pun penasaran apakah memang banyak kios sisa dalam pembangunan Pasar Induk. 

"Apakah kios sisa saya gak tahu, tapi jujur penasaran soalnya lumayan banyak. Soalnya sejak saya pindah pada kloter kedua kios tersebut selalu kosong, ya sampai sekarang ini," ujarnya.

Jadi Perhatian Warga, Satpol PP Jombang Bakal Turun Cek Dokumen Perizinan Pabrik Helm

Menanggapi itu, Kepala UPT Pasar Induk Among Tani, Agus Suyadi menjelaskan jika kios kosong tersebut tentu sudah dimiliki para pedagang, sesuai data yang dikantongi oleh pihaknya. Dia menilai para pedagang tersebut tidak seantusias saat pengambilan nomor undian.

"Beberapa kios memang tutup, pemiliknya tidak seantusias saat pengundian. Dulu, setelah mendapat nomor kios sampai detik ini mereka tidak buka," kata Agus. 

Halaman Selanjutnya
img_title