Binus Malang Luncurkan Digitec Valley Lengkapi Sarana Pembelajaran

Salah satu program Binus Digitec Valley
Sumber :
  • Viva Malang

Malang, VIVAKampus Binus Malang meluncurkan program baru bernama Binus Digitec Valley. Ini adalah fasilitas canggih berbasis teknologi. Program ini untuk mendukung pendidikan berbasis teknologi guna menyokong lulusan Binus untuk bisa terjun langsung ke dunia digital technopreneur

Ribuan Penonton Padati Nobar Garuda Muda di Pasar Induk Among Tani

Program ini dilengkapi dengan empat wahana pembelajaran yang disebut Binus of Digitec Valley (BDV), yaitu Hype Reality Zone, Eagle Sky Zone, Live Show Zone, dan Memory Zone.

Direktur Kampus Binus, Robertus Tang Herman mengatakan, Binus Digitec Valley menjadi tonggak penting dalam memajukan pemandangan pendidikan daerah Indonesia Timur, khususnya area Jawa Timur dengan tujuan menyesuaikan kebutuhan industri teknologi yang terus berkembang.

Mas Dion, Kader Militan PKB Mantap Maju Cabup Pasuruan 2024

"Dengan adanya wadah yang baru ini, yaitu BINUS Digitec Valley, kami terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang relevan dengan tuntutan industri dan mendorong kolaborasi yang erat antara lulusan Binus Malang dengan industri digital technopreneur. Peluncuran Binus Digitec Valley akan menjadi tonggak bersejarah dalam mendorong pendidikan berbasis teknologi dan kolaborasi industri di Indonesia Timur," kata Robertus Tang Herman.

Binus Digitec Valley merupakan salah satu standar baru dalam menyediakan sumber daya mutakhir dan lingkungan pembelajaran yang imersif bagi para mahasiswa yang menekuni disiplin ilmu berbasis teknologi. 

Live Streaming Indonesia U23 vs Uzbekistan U23 di RCTI dan Vision+

Fasilitas ini menawarkan berbagai room experience terkini, dan ruang kolaborasi yang dirancang untuk mendorong kreativitas, inovasi, dan kewirausahaan di kalangan komunitas mahasiswa, dosen bahkan industry.

Rektor Binus Malang, Meyliana menyebut program ini sesuai dengan visi kampus untuk membekali lulusan Binus dengan keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan untuk sukses di era digital serta memberikan dukungan yang kuat kepada industri digital technopreneur. 

Halaman Selanjutnya
img_title