Atlet Downhill Kota Batu Borong Tiga Medali Emas di Jatim Downhill

Atlet Downhill Kota Batu
Sumber :
  • Humas KONI Kota Batu

Malang – Atlet Downhill Kota Batu, Pandu Satria Perkasa memborong 3 medali emas dari gelaran Jatim Downhill Series 2022. Siswa SMAN 2 Kota Batu itu mengikuti 6 series yang dipertandingkan.

Melihat Gelaran Car Meet Up 2024 Pertama Kali di Pasuruan

Pandu meraih medali emas terakhir dalam Jatim Downhill Series 2022 pada seri keempat kategori Men Youth yang dilaksanakan di C-1000 Bike Park Sarangan Magetan pada Minggu 21 Agustus 2022. 

"Mental pandu tidak pernah down sebelum tanding, fisiknya juga bagus, setiap ikut event, dia fokus dan sudah mempunyai mental juara," kata Pelatih ISSI Kota Batu, Afos Hildan Katana, Senin, 22 Agustus 2022.

PKB Jombang Optimistis Usung Kades di Pilkada Jombang 2024, Wakilnya Bisa dari Kalangan Nahdliyin

Pandu hanya menyisakan 2 seri lagi untuk bisa meraih medali emas kembali dan menjadi juara umum. Afos bersyukur dengan kemenangan tersebut.

Ia mengatakan kemenangan ini bisa menjadi tiket untuk Pandu mengikuti seleksi PON mendatang.

Antusiasnya Ratusan Anak Ikut Lomba Menggambar dan Berhitung PPLIPI Pasuruan

"Di Magetan ini seri 4, kemenangan ini bisa mengamankan poinnya, tinggal 2 seri lagi. Jika bisa bertahan di 3 besar, bisa juara umum lagi. Harapan kita Pandu bisa menjaga kualitas fisik dan terus meningkatkan kemampuannya," katanya. 

Selain Pandu, juga ada Fajar Abdul Rahman yang meraih Juara 3 di C-1000 Bike Park Sarangan Magetan di nomor yang sama dengan Pandu. 

Sementara itu, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko memberi ucapan selamat atas raihan juara tersebut. "Selamat Mas Pandu dan atlet yang sudah berprestasi, tetap semangat dan jaga fisik untuk harumkan Kota Batu," katanya.