Aries Agung Paewai Tutup Seleksi MTQ 2024 dan Apresiasi Para Pemenang

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai saat memberikan apresiasi
Sumber :
  • VIVA Malang / Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – Seleksi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kota Batu tahun 2024 resmi ditutup pada Jumat 29 November 2024 di Balai Kota Among Tani, Kota Batu. 

Tingkatkan Brand dan Cegah Plagiat, Diskumperindag Batu Gelar Pelatihan HAKI Batch 4

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, hadir secara langsung untuk menyerahkan penghargaan kepada para pemenang sekaligus memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan acara.

Kadindik Jatim ini menekankan pentingnya MTQ sebagai wadah pembinaan generasi muda yang mencintai dan memahami nilai-nilai Al-Quran. 

Tidak Kenal Lelah, Pj Wali Kota Batu Selalu Sempatkan Waktu Sambangi Warga Pra Sejahtera

"Saya memberikan apresiasi kepada panitia bahwa seleksi MTQ tahun ini semuanya adalah asli warga Kota Batu atau bersekolah di Kota Batu. Ini menunjukkan semangat lokal yang patut kita banggakan," ujarnya.

Lebih lanjut, Aries mengharapkan agar pembinaan peserta MTQ terus ditingkatkan, khususnya menjelang seleksi di tingkat provinsi. Ia menyarankan agar pelatihan melibatkan dewan juri nasional untuk meningkatkan kualitas tilawah, hafalan, dan pemahaman peserta. 

Antusias Warga Torongrejo Menunggu Realisasi Jalan Tembus Klerek-Durek Kota Batu

"Ketika seleksi MTQ di tingkat provinsi, saya berharap agar dilakukan training dengan para dewan juri nasional agar kualitas anak-anak kita semakin bagus," ujarnya.

Aries juga berharap melalui lantunan ayat-ayat suci Al-Quran, Kota Batu senantiasa diberkahi oleh Allah SWT. 

Halaman Selanjutnya
img_title