3 Inovasi Tugu Tirta Diluncurkan Bersamaan Oleh Wali Kota Malang di HUT ke 111
- VIVA Malang/ Uki Rama
Malang, VIVA – Momen Hari Ulang Tahun ke 111 Kota Malang Perumda Tugu Tirta Kota Malang resmi meluncurkan tiga inovasi baru. Peluncuran dilakukan langsung oleh Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat pada Selasa, 15 April 2025.
Wahyu menyebut inovasi ini wujud implementasi Dasa Bhakti, Ngalam Ngopeni. Adapun 3 inovasi ini pelayanan air baku ini adalah aplikasi android pelanggan Tugu Tirta Connect (TTC), Inovasi Meteran Horizontal serta diskon 50 Persen untuk 111 pelanggan baru.
“Tentu ini wujud kepastian kepada masyarakat pelayanan dan ketersediaan air di Kota Malang,” kata Wahyu.
Untuk, aplikasi TTC ini bisa diakses masyarakat melalui handphone. Aplikasi ini untuk mempermudah masyarakat mendapatkan layanan dan informasi seputar Perumda Tugu Tirta Kota Malang.
“Lewat aplikasi ini, masyarakat atau wisatawan bisa melihat anjungan siap minum terdekat kita ada dimana saja,” ujar Direktur Utama (Dirut) Perumda Tugu Tirta Kota Malang, Priyo Sudibyo.
Sedangkan, untuk meteran horizontal atas, adalah inovasi yang telah didaftarkan ke Hak Kekayaan Akan Intelektual (HAKI). Ini adalah meteran air yang tak memakan banyak tempat dan biaya banyak, sehingga diklaim lebih efisien.
"Ukurannya 40x40 centimeter yang cocok untuk halaman rumah yang sempit dan ini bisa ditempel di tembok,” tutur Priyo.
Sedangkan, untuk diskon 50 persen bagi pelanggan baru, bisa dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Kota Malang selama kuota masih ada. Kuota sebanyak 111 sesuai merujuk angka HUT ke-111 Kota Malang. Jika normalnya pelanggan membayar Rp1.861.000, kini hanya perlu membayar Rp930.500 saja.
“Ini antusiasnya cukup tinggi. Insya Allah nanti di event lainnya akan terus kami manfaatkan lagi program diskon ini,” tutur Priyo.
Diketahui, sejauh ini ada 62 persen masyarakat Kota Malang yang telah memanfaatkan jaringan Perumda Tugu Tirta Kota Malang. Sedangkan sisanya, dari HIPAM.