Siapkan Kader Pemimpin Bangsa Untuk Indonesia Gemilang Lewat Sekolah Kepemimpinan

Grand Master Coach Dr Fahmi
Sumber :
  • Dok Grand Master Coach Dr Fahmi

”Dengan mengisi ruang publik maka bisa memberikan kebermanfaatan secara lebih kepada masyarakat. Serta bisa menjadi inspirasi para generasi muda untuk mau belajar dan mempersiapkan masa depan dengan baik,” tuturnya. 

Grand Master Coach Dr Fahmi Raih Penghargaan Dari BPIP Sebagai Insan Pancasila 2024

Ketika menjadi seorang pemimpin yang berada di tengah masyarakat. Maka bekal keilmuan dan kematangan harus dimiliki para kader gemilang. Hal ini sangat penting agar setiap kebijakan dan rencana yang dibuat bisa memberikan dampak nyata. 

”Menjadi pemimpin itu bukan hal yang mudah, oleh karena itu harus ada bekalnya. Mulai dari keilmuan hingga kematangan dalam mengambil keputusan. Keduanya harus dijalankan dengan seimbang agar apa yang direncanakan bisa memberikan manfaat dan hasil terbaik,” kata Coach Dr Fahmi. 

Di Momen Hatkitnas, Pj Wali Kota Malang : Kita Dukung Indonesia Emas

Peraih penghargaan Insan Pancasila 2024 itu mengaku saat ini memang menjadi langkah yang tepat dalam menyiapkan pemimpin bangsa masa depan. Apalagi dengan tantangan menyiapkan Indonesia Emas 2045. Harus dimulai sejak saat ini agar seluruh komponen siap menghadapinya. 

”Menyiapkan pemimpin bangsa itu dimulai dalam waktu yang tidak singkat. Ingat setiap pemimpin itu diciptakan 200 tahun sekali. Oleh karena itu harus disiapkan sebaik mungkin sejak sekarang. Agar semuanya siap menghadapi Indonesia Emas 2045,” tuturnya.

Opini : Kemenangan Prabowo Gibran dan Mimpi Indonesia Emas 2045