Makna Penting Kemerdekaan Bagi Mas Gum, saatnya Merangkul Nilai Kebangsaan
- Tim Mas Gum
Dalam refleksinya, Firhando mengingatkan bahwa Hari Kemerdekaan Indonesia bukan sekadar seremonial, tetapi memiliki makna yang mendalam bagi seluruh rakyat.
"Proklamasi ini merupakan hasil dari perjuangan panjang dan merupakan puncak dari serangkaian perjuangan melawan penjajah. Kemerdekaan adalah kata yang sering diucapkan tanpa memahami maknanya. Kemerdekaan berarti bangsa Indonesia memperoleh kebebasan yang seutuhnya, bebas dari segala bentuk penindasan dan penguasaan bangsa asing," katanya.
Firhando juga menyinggung arti kemerdekaan dalam konteks modern, yang lebih mengarah pada kebebasan dari ketidaksetaraan dan diskriminasi. Ia menegaskan bahwa perjuangan untuk meraih kemerdekaan mengajarkan pentingnya pendidikan bagi generasi penerus bangsa.
"Era modern ini, kemerdekaan diartikan sebagai kebebasan dari ketidaksetaraan dan diskriminasi. Usaha untuk meraih kemerdekaan Indonesia secara tidak langsung mengajarkan pentingnya edukasi bagi generasi penerus bangsa," katanya.
Menurutnya, makna kemerdekaan yang harus selalu diresapi adalah keberanian untuk mengambil keputusan sulit dan mencoba hal baru.
"Rasa takut untuk memulai dan mengambil risiko bila dibiarkan begitu saja akan melumpuhkan semangat. Kumpulkan keberanian saat kita yakin bahwa ini adalah hal yang positif bagi diri sendiri dan sekitar," ujarnya.
Selain itu Mas Gum mengemukakan pentingnya inklusivitas dan inovasi dalam menjaga dan memaknai kemerdekaan.