Adu Moncong Dua Kendaraan di Jombang, 1 Orang Tewas 2 Luka-luka
- VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)
Kerasnya, benturan kedua kendaraan membuat pengendara sepeda motor Honda Revo tanpa TNKB mengalami luka berat dan meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Sedangkan dua orang yang naik Honda PCX mengalami luka-luka dan dilarikan ke RSUD Jombang," tuturnya.
Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto membenarkan adanya peristiwa laka lantas dua kendaraan bermotor itu.
"Kejadian laka lantas antara kendaraan roda dua dengan kendaraan roda dua, mengakibatkan 1 orang meninggal dunia dan 2 orang luka-luka," katanya.
Saat ditanya apakah penyebab terjadinya laka lantas tersebut, pihaknya menyebut bahwa saat ini penyidik dari Gakkum Satlantas Polres Jombang, masih melakukan pendalaman.
"Untuk penyebab terjadinya laka, masih kita dalami lebih lanjut," ujar Siswanto.