Ratusan Lapak PKL Hangus, Polisi Panggil Kepala Pasar

Lapak PKL di Pasar Pasrepan pasca kebakaran.
Sumber :
  • Hari Mujianto (Pasuruan)

Pasuruan, VIVA – Musibah kebakaran kembali melanda Kabupaten Pasuruan. Kali ini, Pasar Pasrepan menjadi korban si jago merah pada Senin dini hari 9 September 2024. Ratusan lapak pedagang kaki lima (PKL) yang sebagian besar terbuat dari kayu, ludes terbakar.

Mobil Minibus Tertabrak KA hingga Terseret 50 Meter di Pasuruan, Sopir Selamat

Menurut Kapolsek Pasrepan, AKP Slamet Wahyudi, pihaknya telah memulai penyelidikan untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran. 

"Kami akan memeriksa kepala pasar dan petugas penjaga malam untuk mengetahui kronologi kejadian," ujarnya.

Khofifah Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Pasuruan, Bakal Normalisasi Sungai

Berdasarkan keterangan saksi mata, api pertama kali terlihat di bagian tengah pasar dan dengan cepat menjalar ke lapak-lapak lainnya. Kondisi lapak yang terbuat dari bahan mudah terbakar membuat api sulit dipadamkan dan dengan cepat meluluhlantakkan ratusan lapak.

"Perkiraan sementara, sekitar 42 kios yang berada di sekitar lapak PKL, termasuk yang di lantai dua, mengalami kerusakan parah," kata Slamet.

Pastikan Kebutuhan Tercukupi, Mensos Tinjau Langsung Korban Banjir Pasuruan

Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan saat ini tengah melakukan pendataan dan perhitungan kerugian yang dialami para pedagang. Total kerugian diperkirakan mencapai angka yang cukup signifikan mengingat ratusan lapak dan sejumlah kios ludes terbakar.

Kebakaran ini tentu saja menjadi pukulan berat bagi para pedagang. Selain kehilangan tempat berjualan, banyak di antara mereka juga kehilangan seluruh barang dagangannya.