Rencana Peremajaan Angkot di Kota Malang agar Warga Gunakan Transportasi Massal

Penjabat Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat
Sumber :
  • VIVA Malang / Uki Rama

Malang, VIVAPenjabat Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat akan melakukan peremajaan untuk angkutan kota atau mikrolet. Dia menginginkan transformasi armada angkot agar dikelola secara profesional dan modern untuk menarik warga menggunakan transportasi massal. 

Program dan Gaya Pengenalan Paslon WALI Efektif Tingkatkan Elektabilitas dan Popularitas

Dia telah merencanakan perbaikan transportasi umum dengan sistem buy the service dengan target terlaksana pada 2025. Dikatakan, Wahyu Hidayat rencana ini telah dipaparkan kepada Kementerian Perhubungan RI dan mendapatkan respon positif. 

"Kementerian Perhubungan melalui Dirjen Perhubungan Darat menudukung sepenuhnya karena juga menjadi program dari kementerian. BTS diharapkan bisa mengubah masyarakat menggunakan transportasi publik. Saat ini kan banyak angkutan yang tidak diminati masyarakat, dengan BTS ini pemerintah pusat setuju dan akan membantu studi kelayakan," kata Wahyu, Rabu, 26 Juni 2024.

Mia dan Aryo Seno Ajak Anak Muda Kota Malang Melek Politik agar Tak Salah Pilih

Wahyu mengatakan, Pemkot Malang tidak akan menghilangkan angkot begitu saja. Sebaliknya mereka akan melakukan peremajaan agar benar-benar layak menjadi transportasi massal. 

Tidak hanya di kendaraan. Para sopir juga akan dibina dengan melakukan pelatihan agar para sopir bisa bekerja secara profesional demi pelayanan yang lebih baik. 

Saat Paslon Abadi Sentil Sembako Murah Bikin Inflasi di Kota Malang

"Nanti kami akan memanfaatkan angkutan umum yang sudah ada ini menjadi lebih baik dan mengena di masyarakat. Kemungkinan nanti akan kami rombak semua. Jadi kami invenstarisir. Kami utamakan dan kami tes serta bimbing para sopir agar bisa menjalankan tugas sesuai ketentuan," ujar Wahyu. 

Wahyu menyebut, konsep yang akan diterapkan seperti di Surakarta atau Solo dan Palembang. Dimana pemerintah pusat akan memberikan subsidi ke Kota Malang. Subsidi dilakukan untuk pemberian bantuan saat ini Pemkot Malang sedang menyusun kajiannya.

Halaman Selanjutnya
img_title