Momen Idul Adha, Perajin Pisau di Jombang Ramai Pesanan

Pembuatan pisau untuk menyembelih hewan kurban.
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Jombang, VIVA – Momen idul adha merupakan berkah tersendiri bagi sebagian perajin pisau sembelih hewan di Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Pemkab Jombang, Kukuhkan Pokdarwis 2024

Pada hari raya kurban tahun ini, pesanan pisau untuk menyembelih hewan kurban naik drastis hingga 100 persen, bila dibandingkan dengan hari-hari biasanya.

Seperti yang dialami oleh Muhammad Ghufron (30 tahun) perajin pisau asal Desa Tambar, Kecamatan Jogoroto Jombang ini. 

Kaji Dugaan Pelanggaran Netralitas Kades, Bawaslu Jombang Cari Syarat Formil dan Materil

Sejak sebulan terakhir ini, usaha pembuatan pisau di tempat usaha yang didirikan sejak tahun 2002 lalu itu, ramai pesanan hingga Gufron kuwalahan melayani pesanan tersebut.

"Ini usaha pande besi sejak tahun 2002. Alhamdulillah mendekati hari raya kurban tahun ini pesanan meningkat sampai 100 persen," kata Gufron, Minggu, 16 Juni 2024.

Tak Diizinkan Pinjam Rumah untuk Hajatan, Pria di Jombang Bakar Rumah Warisan

"Mengalami peningkatan sejak sebulan sebelum hari raya kurban. Biasanya setiap hari kadang cuma satu dua bilah, kalau jelang hari raya kurban ini banyak sekali tidak bisa dihitung," ujarnya.

Ia menyebut pesanan pisau untuk menyembelih hewan kurban ini, datang dari beberapa daerah di Jombang. Pemesan biasanya memilih sendiri bahan baku yang akan dijadikan pisau.

"Bahannya ada yang dari per mobil dan baja tergantung permintaan pelanggan," tuturnya.

Untuk harga yang dibandrol, bergantung dari jenis dan besar kecil ukuran pisau yang dipesan pelanggan. 

"Harga tergantung panjangnya kalau yang 30 sentimeter harganya Rp150 ribu, kalau yang 40 sentimeter harganya ya Rp170 ribu rupiah, terus sampek Rp200 ribu," katanya.

Dari usaha ini, ia mengaku mendapat keuntungan yang cukup lumayan. Dan cuan hasil pembuatan pisau itu, ia pergunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya. "Omzet nya satu bulan bisa sampai 4 juta rupiah, ya buat memenuhi kebutuhan keluarga, uangnya," ujarnya.

Sementara itu, Lailatul Nuril (40) salah satu pelanggan Gufron mengaku sengaja memesan pisau untuk kebutuhan idul adha.

"Lagi pesan pisau untuk penyembelihan hewan kurban. Sudah langganan sejak 6 tahun yang lalu," tutur Nuril.

Ia mengaku pisau yang ia pesan di tempat usaha Gufron ini, berbeda dengan pisau yang ada di tempat lain. Karena pisau buatan Gufron ini awet, dan tahan lama. Lantaran dibuat dari bahan khusus.

"Bahannya itu awet. Ini pesannya cuma 5 karena waktunya sudah mendadak, biasanya ya banyak. Untuk penyembelihan terus untuk pengulitan," katanya.