H+1 Lebaran, Simpang Mengkreng hingga Bandarkedungmulyo Macet

Pintu exit tol Bandarkedungmulyo
Sumber :
  • VIVA Malang / Elok Apriyanto (Jombang)

Ia menegaskan pemicu terjadinya kemacetan mulai dari Simpang Mengkreng hingga SPBU Gondangmanis tersebut, dikarenakan adanya kepadatan jumlah kendaraan yang hendak menuju ke simpang Mengkreng.

Arema FC Resmi Kontrak Duo Brasil dan Bek Korsel

"Ya ini penyebabnya memang kepadatan di Mengkreng. Jadi mulai Gondangmanis sampai Mengkreng ini macet, ya karena Mengkreng sama aktivitas perlintasan palang pintu kereta api," tuturnya.

Selain itu ia menegaskan sejumlah petugas yang ada, juga melakukan pengalihan arus di jalur tol.

Saksi Tak Hadir Dalam Sidang Lanjutan Dugaan Penggelapan Pajak Rp1,8 Miliar

"Exit tol Bandarkedungmulyo yang dari arah timur kita alihkan ke Nganjuk, dan yang dari timur mau masuk ke Bandar kita alihkan ke (exit tol) Tembelang," kata Arifin.

Ia menegaskan pengalihan arus ini, dimulai sejak pukul 09.00 WIB pagi tadi. Dan hal ini dilakukan sampai arus kendaraan mulai berjalan normal.

Tak Lolos Zonasi, Sejumlah Wali Murid Datangi Kantor Desa di Jombang

"Kalau mulai pengalihan jam 9 pagi tadi ya. Sedangkan pengalihan tolnya mulai jam 09.15 WIB. Kalau berakhirnya tentatif ya, bergantung pada situasi ya. Tapi kalau tahun kemarin itu sampai jam 11.00 siang, dan sorenya baru mulai nambah lagi dia," ujarnya.