Dosen UMM Ciptakan Jenis Ayam Kampung Petelur Baru

Dosen Peternakan UMM Suyatno ciptakan jenis ayam kampung petelur baru
Sumber :
  • Humas UMM

Malang, VIVA Dosen Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Suyatno menyebut Ayam kampung Indonesia memiliki potensi besar untuk menyongsong pasar global. Ayam kampung memiliki nilai jual tinggi dibandingkan dengan ayam petelur biasa. 

Pasuruan Segera Miliki Pj Bupati Baru

Tetapi di tengah potensi yang besar para peternak dihadapkan pada persoalan permintaan yang tinggi tidak diimbangi dengan produksi yang baik. Dia pun menciptakan gen asli ayam kampung petelur super untuk menjawab permintaan produksi ayam petelur.

Ia mendesain perkawinan silang induk ayam kampung dari beberapa wilayah di Jawa Timur untuk menciptakan strain baru yang memiliki keunggulan dalam memproduksi telur. 

Jadi Ketua PC Muslimat NU Jombang, Ini Track Record Mundjidah Wahab

"Ada empat jenis ayam dari beberapa wilayah di Jawa Timur yang disilangkan yaitu ayam kampung putih, ayam kampung lurik merah, ayam kampung ranupane, dan wareng," kata Suyatno, Senin, 27 Mei 2024. 

Fokus utama penelitian ini adalah seleksi dan pengaturan jalur perkawinan untuk menciptakan strain baru jenis ayam kampung petelur super. Prosesnya menggunakan kombinasi beberapa sistem breeding seperti cross breeding, reciprocal cross, dan outbreeding. 

Dikenal Kondusif, Kota Batu Siap Jadi Tuan Rumah Musyawarah Daerah BAMAG se-Jatim

Begitupun dengan program seleksi yang tepat seperti seleksi berat badan umur tiga bulan. Hasilnya adalah strain baru ayam petelur yang dia beri nama UMMChick. Penelitian ini dia sampaikan dalam uian disertasinya pada 21 Mei 2024 lalu sebagai syarat mendapatkan gelar doktor. 

Sebagai informasi, breeding atau pemuliaan merupakan sistem atau kegiatan untuk memelihara kemurnian galur pada hewan atau tumbuhan sekaligus memperbaiki kualitas dan produksinya. 

Halaman Selanjutnya
img_title