Gaungkan Kesadaran Tentang Autisme Lewat Malang Autism Summit 2024

Dr Ruwinah Abdul Karim
Sumber :
  • VIVA Malang / Uki Rama

Malang, VIVA – Konferensi internasional pertama di Indonesia yang mengulas soal autisme bakal digelar di Malang Creative Center (MCC). Konferensi dengan titel Malang Autism Summit 2024 bakal digelar pada 3 hingga 5 Oktober 2024 dengan membawa misi kesadaran tentang autisme. 

Empower Academy Jadi Cara Bangun Bangsa Dukung Ekonomi Inklusif

Clinical Director Penawar Special Learning Centre Malaysia, Dr Ruwinah Abdul Karim mengatakan, Malang Autism Summit 2024 bakal mendorong dan memfasilitasi tindakan afirmatif dalam mengatasi autisme. Konferensi ini akan mengulas topik topik seperti terapi, penelitian dan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan kemandirian dan kualitas hidup anak anak autis.  

"Saya ingin memberikan ilmu pengetahuan untuk sadar terkait dengan anak anak autism di Indonesia. Malang Autism Summit 2024 digelar terbuka dan gratis untuk masyarakat Indonesia. Orang tua maupun tenaga pendidik akan diajari bagaiamana menangani anak anak autism baik di sekolah atau di rumah. Lalu juga sistem kesehatan anak anak autism," kata Ruwinah, Selasa, 24 September 2024. 

DPRD Berharap MCC Bisa Mandiri Tanpa Menyusu APBD

Acara bertajuk "Menciptakan Perubahan Positif Melalui Pribadi yang Tegas dan Aksi Komunitas" itu juga bakal diwarnai berbagai kegiatan. Pertama, yakni Konferensi Umum. Kedua, lokakarya dengan menghadirkan para pakar internasional dan lokal, termasuk akademisi, peneliti, aktivis dan pembuat kebijakan.  

Ketiga, pelatihan bersama para pakar yang difokuskan untuk membekali para pendidik dengan keterampilan dan strategi untuk mendukung anak anak autisme di lingkungan pendidikan. 

DPRD Kota Malang Anggap MCC Masih Butuh Dukungan APBD

Keempat, screening yakni pemeriksaan autisme gratis untuk anak anak. Kelima, pameran dagang yang menampilkan produk dan layanan terbaru di bidang perawatan autisme. 

"Malang dipilih menjadi tuan rumah Autism Summit 2024 pertama di Indonesia karena Malang merupakan kota yang strategis. Di Malang ada masyarakat dari berbagai daerah. Kota ini juga sebagai kota pendidikan dan kota wisata yang banyak didatangi masyarakat berbagai daerah," ujar Ruwinah. 

Halaman Selanjutnya
img_title