Sandiaga Uno Kagumi Kebun Kurma Pasuruan, Bukti Kekayaan Alam Indonesia

Menparekraf Sandiaga Uno, saat mengunjungi Kebun Kurma di Pasuruan
Sumber :
  • VIVA Malang / Hari Mujianto (Pasuruan)

Pasuruan, VIVA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, dalam kunjungan kerjanya ke Kabupaten Pasuruan, Sabtu, 27 Juli 2024. Sandiaga dibuat takjub melihat potensi wisata alam yang luar biasa, khususnya Kebun Kurma di Kecamatan Sukorejo. 

Pemkot Batu Optimis Mampu Kelola Lonjakan Wisatawan selama Nataru 2024

Menurutnya, keberadaan kebun kurma ini dianggap sebagai inovasi yang mampu mengubah persepsi masyarakat tentang tanaman kurma yang identik dengan daerah gurun.

"Ini adalah bukti nyata bahwa tanah Indonesia yang subur mampu menghasilkan berbagai macam tanaman, termasuk kurma. Pencapaian ini patut diapresiasi karena telah berhasil membuktikan bahwa dengan inovasi dan ketekunan, kita bisa mengembangkan potensi wisata yang unik dan menarik," kata Sandiaga. 

Polisi Temukan 2,8 Ton Timbunan Pupuk Bersubsidi Dalam Gudang

Sandiaga menekankan pentingnya kearifan lokal dalam pengembangan pariwisata. Kebun kurma di Pasuruan tidak hanya menjadi destinasi wisata, tetapi juga menjadi pusat edukasi bagi masyarakat. 

Melalui wisata ini, diharapkan masyarakat semakin memahami potensi alam Indonesia dan terdorong untuk melestarikannya.

Batu Tubing Destinasi Wisata Unggulan di Kelurahan Temas yang Semakin Mendunia

"Dengan adanya wisata kebun kurma ini, kita bisa memperkenalkan keanekaragaman hayati Indonesia kepada dunia. Ini juga sejalan dengan upaya kita untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui sektor pariwisata," ujar Sandiaga. 

Kemenparekraf sendiri berkomitmen untuk mendukung pengembangan wisata di Kabupaten Pasuruan. Rencananya, akan dilakukan berbagai kegiatan promosi, baik secara offline maupun online, untuk menarik minat wisatawan berkunjung ke Kebun Kurma. 

Halaman Selanjutnya
img_title