Berkah Hari Raya Kurban, Perajin Tusuk Sate di Jombang Banjir Orderan

Pembuatan tusuk sate dari bambu.
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Jombang, VIVA – Menjelang hari raya Idul Adha, merupakan berkah tersendiri bagi perajin tusuk sate yang ada di Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke 69, Polres Jombang Beri Penghargaan pada Anggota

Pasalnya, pada momen hari raya kurban tersebut, pesanan tusuk sate, justru mengalami peningkatan. Hal ini membuat Heru Subandi (57 tahun) salah satu perajin tusuk sate di Desa Talunkidul, Kecamatan Sumobito, kebanjiran pesanan.

Ditemui di kediamannya perajin yang menggeluti usaha pembuatan tusuk sate ini mengatakan, pada momen hari raya kurban, pesanan tusuk sate itu pasti mengalami kenaikan. 

Bawaslu Jombang Telusuri Dugaan Kades Ikut Antar Paslon Ambil Nomor Urut di KPU

Bahkan, pesanan bisa naik dua kali lipat atau seratus persen bila dibandingkan dengan bulan-bulan biasa.

"Sejak 15 tahunan lalu. Produksi tusuk sate menjelang lebaran ini permintaan cukup lumayan banyaklah, tapi jumlah produksinya tetap satu harinya 3 kuintal," kata Heru, Jumat, 31 Mei 2024.

350 Pelajar SD di Jombang, Ikuti Uji Coba Makan Siang Gratis

"Hampir 100 persen permintaan, tapi produksinya, ya tetap segitu saja soalnya mesinnya kan tetap. Bedanya dengan hari biasa bisa nyetok kalau momentum jelang hari raya gini tidak bisa," ujarnya.

Untuk urusan harga, tusuk sate buatan Heru ini dibandrol dengan harga yang beragam. Bergantung dengan ukuran kemasan dari tusuk sate bambu.

Halaman Selanjutnya
img_title