Antisipasi Banjir di Jombang, Sejumlah Sungai Mulai Dinormalisasi
- Elok Apriyanto/Jombang
Malang, VIVA – Intensitas curah hujan yang tinggi di wilayah Kabupaten Jombang, Jawa Timur, membuat sejumlah sungai airnya meluber.
Kondisi sungai yang tak dapat menampung debit air, mengakibatkan air sungai meluap, dan airnya merendam sawah hingga pemukiman warga.
Untuk mengantisipasi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), melakukan upaya pencegahan.
Salah satu upaya pencegahan itu adalah dengan melakukan normalisasi pada beberapa sungai, yang dianggap berpotensi untuk menimbulkan banjir, bila hujan turun.
Kepala Dinas PUPR Jombang, Bayu Pancoroadi, mengatakan sebagai bentuk komitmen dalam melayani masyarakat, pihaknya terus gencar melakukan normalisasi sungai guna mengantisipasi banjir saat musim penghujan.
"Salah satu upaya tersebut dilakukan di saluran sekunder Tejo 2, yang terletak di Dusun Jetak, Desa Sidokerto, Kecamatan Mojowarno," kata Bayu, Kamis, 27 Februari 2025.
Ia menegaskan bahwa normalisasi sungai ini menggunakan alat berat ekskavator, dan petugas dari Dinas PUPR. Mereka sambung Bayu, membersihkan sungai dari sedimentasi dan penyumbatan yang menghambat aliran air.