Alumni PC IPNU-IPPNU Bangil Gelar Konsolidasi Bantu Penguatan Pelajar NU

Tokoh senior NU Jatim KH Sholeh Hayat
Sumber :
  • Mochammad Rois

Pasuruan, VIVA – Majelis Alumni Pengurus Cabang IPNU - IPPNU Bangil, menggelar Temu Alumni dan Konsolidasi Alumni sekaligus halal bihalal pada Minggu 11 Mei 2024 di Kantor Stapa Center, Kelurahan Kokursari, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan.

Bawaslu Jombang Telusuri Perusakan APK Paslon oleh OTK

Total ada 150 peserta yang hadir melantunkan doa dan tahlil untuk para pendiri IPNU-IPPNU, alumni yang sudah meninggal atau yang sedang sakit.

Mewakili Majelis Alumni PC IPNU Bangil, H.M. Alip Prakosa yang juga selaku Sekretaris Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Pasuruan, mengatakan jika pertemuan majelis alumni ini adalah untuk menguatkan konsolidasi dan komunikasi antara senior dan junior yang masih aktif.

Peduli UMKM, Munjidah Wahab Dapat Dukungan Dari Perajin Tenun Jombang

"Para alumni selalu siap dengan pintu terbuka menerima adik-adik IPNU-IPPNU kapanpun dibutuhkan, karena beliau-beliau alumni ini telah melalui proses yang panjang dalam berorganisasi," jelas Alip.

Alip berharap agar selanjutnya komunikasi antara pengurus PC IPNU dan PC IPPNU dengan para alumni-alumni ditingkatkan. 

Pasangan Petahana Pilbup Jombang Bakal Ciptakan 60 Ribu Lapangan Kerja

Tidak hanya sekedar mendorong dan mendanai kegiatan saja, tapi lebih pada pemanfaatan potensi-potensi profesional yang dimiliki oleh para alumni, dengan cara meningkatkan silaturrahmi untuk menambah wawasan, pengembangan jaringan, dan pendewasaan dalam berorganisasi.

Pasalnya, keberadaan IPNU-IPPNU yang saat ini masih eksis adalah hasil kerja keras Alumni yang telah melampaui jenjang dan periodik yang sangat panjang sejak tahun 1954 dan 1955 berdirinya IPNU & IPPNU.

Halaman Selanjutnya
img_title