Pantau Jalur Mudik Nataru, Satlantas Polres Jombang Dirikan Pospam dan Posyan

Kasat Lantas Polres Jombang, AKP Nur Arifin
Sumber :
  • Elok Apriyanto/Jombang

Jombang, VIVASatlantas Polres Jombang melakukan pengecekan kesiapan jalan raya yang bakal dilewati para pemudik saat arus mudik selama momen perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

Nama Moreno Soeprapto dan Rimzah Muncul Dalam Calon Wali Kota Malang dari Gerindra

Selain melakukan pengecekkan jalur mudik, Satlantas Polres Jombang juga mendirikan Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Posyan) di beberapa jalur mudik selama momen Nataru.

Kasat Lantas Polres Jombang, AKP Nur Arifin, mengatakan pihaknya tengah memastikan bahwa jalur mudik Nataru yang nantinya dilewati para pengendara telah siap dilewati oleh para pengguna jalan.

Diganjar Pemuda Inspiratif, Fairouz Huda : 'Saya Persembahkan Untuk Ibu Khofifah dan Mas Emil'

"Hari ini kita laksanakan pengecekan jalur, mulai dari sebelah timur di Mojoagung, sampai ke titik sebelah barat di Mengkreng yang berbatasan dengan kabupaten Kediri," kata Arifin dalam keterangannya pada Kamis, 21 Desember 2023.

Selain itu, ia menyebut bahwa seluruh Pospam dan Posyan yang didirikan oleh Satlantas Polres Jombang juga telah siap beroperasi untuk memantau dan melayani masyarakat yang akan mudik pada Nataru nanti.

Bawaslu Kota Batu Buka Pendaftaran Panwascam, Simak Ini Syarat dan Jadwalnya

"Kita juga mengecek Pospam dan Posyan, total ada 4 Pospam (yang didirikan oleh Satlantas Polres Jombang) untuk operasi Nataru 2023. Kemudian, ada 1 Posyan yang juga kita dirikan," ujarnya.

Untuk mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas di jalur mudik Nataru, kata Nur Arifin, pihaknya tengah melakukan pemetaan. Dimana, ada dua titik jalur yang nantinya diperkirakan akan terjadi kemacetan.

Halaman Selanjutnya
img_title