Tiga Ribu Lebih Balita di Jombang Masih Stunting, Berikut Kenaikan Kasus Stunting di 2024
- Viva Malang/Galih Rakasiwi
"Kecamatan Ngoro kasus lama 83, kasus baru 105. Kecamatan Sumobito kasus lama 113, kasus baru 168, dan Kecamatan Tembelang kasus lama 53, kasus baru 144," tuturnya.
Ia menyebut untuk kcamatan yang angka kasus stunting paling sedikit adalah Kecamatan Ngusikan, kasus lama tercatat hanya 19, dan kasus baru hanya 7. "1.788 tercatat sebagai kasus lama, dan 1.845 merupakan kasus baru," kata Pudji.
Selain itu ia menjelaskan, untuk balita yang dinyatakan lolos stunting jika tinggi dan berat badan timbangan sudah sesuai dengan standar yang telah ditetapkan sesuai usianya.
"Kita berharap tidak hanya akan mengatasi kasus stunting, tapi juga mencegah terjadinya kasus baru," ujarnya.
Untuk itu, pencegahan kasus stunting diberikan kepada calon pengantin, pengantin yang belum hamil, ibu hamil KEK (kekurangan energi kronis) dan yang mengalami anemia.
"Siapa yang melakukan pencegahan, yaitu kami lakukan secara konvergensi dalam pentahelix," tuturnya.