DPP PDIP Pecat Calon Bupati Malang Gunawan HS

Eks Kader PDIP sekaligus Calon Bupati Malang Gunawan HS
Sumber :
  • VIVA Malang

Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Malang, Darmadi membenarkan adanya surat keputusan pemecatan terhadap Gunawan HS tersebut.

Longsor di Jalur Gunung Bromo-Semeru Tutup Separuh Jalan Menuju Desa Ngadas

“Iya benar. Beliau dipecat sebagai kader PDI-P,” kata Darmadi. 

Gunawan HS merupakan kader PDIP yang pernah menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Timur. Pada pemilihan legislatif 2024 lalu Gunawan kembali mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dapil Malang Raya, namun gagal terpilih.

Indosat Jamin Jaringan Internet di Malang Raya saat Mudik Lebaran 2025 Lancar

Pada Pilkada 2024 ini, ia mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Malang bersama Umar Usman dengan nomor urut 2. Namun PDIP memberikan rekomendasi kepada Calon Bupati nomor urut 1, Sanusi dan Latifah Shohib, dimana Sanusi juga merupakan kader partai berlambang banteng moncong putih tersebut.