Pesan Gubernur Khofifah ke LP Ma'arif NU Jawab Tantangan Pendidikan

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa
Sumber :
  • Viva Malang

Malang – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menghadiri penutupan kegiatan rapat kerja nasional Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU pada Minggu 28 Agustus 2022 malam di Pusat Oleh-Oleh dan Resto Kendedes . 

Ramainya Kota Batu di Libur Lebaran Tak Sebanding dengan Perolehan Pendapatan Parkir Tepi Jalan

Orang nomor satu di Jawa Timur itu mengatakan bahwa pendidikan menjadi pintu masuk utama untuk memajukan peradaban dunia secara makro. Sehingga percepatan adaptasi dan inovasi menjawab tantangan global harus terus dilakukan. 

Menurutnya untuk menjawab tantangan pendidikan dunia, maka kualitas pendidikan harus dijalankan dengan mengikuti standar kualitas pendidikan  internasional. 

Semifinal Piala Asia U23 2024: Mampukah Indonesia U23 ‘Perawani’ Uzbekistan dan Lolos ke Final?

Khofifah memaparkan terdapat empat poin penting tantangan  dunia pendidikan yang perlu diperhatikan lembaga pendidikan (LP) termasuk LP Ma'arif NU. Ada empat poin penting yang harus diperhatikan. 

Tantangan pertama, yakni adanya era disrupsi yang menuntut inovasi dalam penyelenggaraan tata kelola maupun proses belajar mengajar untuk percepatan adaptasi. 

BNPM Kota Malang Sebut Warung Madura 24 Jam Justru Banyak Manfaat Untuk Masyarakat

Menurutnya, inovasi menjadi kata kunci karena perubahan yang terjadi saat ini, menuntut adanya percepatan untuk bisa beradaptasi dengan dinamika perkembangan jaman.

"Jadi berbagai inovasi harus terus dilakukan di berbagai bidang guna menjawab tantangan yang mendisrupsi banyak sektor saat ini," katanya. 

Halaman Selanjutnya
img_title