Kecelakaan Beruntun Libatkan Bus dan Mobil Box di Jombang, 3 Orang Alami Luka-luka
- Elok Apriyanto/Jombang
Jombang, VIVA – Kecelakaan beruntun terjadi di Desa Mojotrisno, Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang, Jawa Timur, pada Jumat 14 Maret 2025, dini hari. Kecelakaan beruntun ini melibatkan 3 kendaraan.
Kendaraan pertama adalah Bus Mira nopol S 7303 US, yang disopiri Harianto (38 tahun) warga Desa Gading Mangu, Kecamatan Perak, Jombang.
Selanjutnya, kendaraan mobil box nopol L 8783 BAA yang disopiri Hefi Harianto (50 tahun) warga Desa Bulak Banteng, Kecamatan Kenjeran Surabaya.
Kemudian sepeda motor Honda Vario nopol W 5321 OK yang dikendarai Imron (41 tahun) warga Desa Murukan, Kecamatan Mojoagung Jombang.
Akibat peristiwa itu, 3 orang mengalami luka-luka dan dilarikan ke RS PKU Muhammadiyah Mojoagung, yang tak jauh dari lokasi kejadian.
Menurut keterangan saksi mata di lokasi kejadian, Fatoni (33 tahun) kecelakaan beruntun ini terjadi saat Bus Mira yang melaju dari arah barat menuju ke timur akan mendahului kendaraan di depannya.
"Di saat yang sama dari arah berlawanan melintas mobil box, sehingga bus menabrak mobil box, hingga mobil box terdorong ke belakang," katanya.