Pj Gubernur Jatim Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Pasuruan

Pj Gubernur bersama Pj Bupati Pasuruan meninjau banjir
Sumber :
  • Hari Mujianto / Pasuruan

Pj Gubernur juga menjelaskan bahwa pengelolaan sungai di Jawa Timur, terutama Sungai Brantas, berada di bawah kewenangan pemerintah pusat. Namun, Pemerintah Provinsi Jawa Timur tetap proaktif dalam melakukan upaya mitigasi bencana, seperti perbaikan saluran air, pintu air, dan penyediaan buffer stok logistik.

HR Club Pasuruan Gelar Rapat Kerja, Bahas Strategi Tarik Investasi

"Kalau untuk sungainya memang tanggung jawab pusat, tetapi kami juga perlu untuk kesiapsiagaannya. Untuk struktur memang dari Pemprov, kita beres-beres saluran seperti pintu air bahkan sebetulnya kalau memang itu berdampak sekali dan waktu itu misalnya kali lamong tidak ada anggaran dari Balai Besar Wilayah Sungai, kita minta izin untuk di berikan selagi kita mempunyai anggaran," ujarnya.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak, Pj Gubernur menyerahkan bantuan sosial berupa sembako. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang mengalami kerugian akibat banjir.

Puluhan Rumah di Pasuruan Rusak Diterjang Puting Beliung dan Petir