Gus Ipul Membaur Ikut Salat Idul Adha di Kampung Mayangan Pasuruan

Wali Kota Gus Ipul membaur ikut salat Idul Adha di kampung
Sumber :
  • Dok. Pemkot Pasuruan

Pasuruan, VIVA – Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf turut membaur bersama warga untuk melaksanakan salat Idul Adha 1445 Hijriah pada Senin 17 Juni 2024. Pria yang akrab disapa Gus Ipul itu salat Ied Adha bersama warga di Masjid Quba, Kelurahan Mayangan Kota Pasuruan.

Cerita Kesederhanaan Polisi di Jombang yang Dulunya Sopir Angkot hingga Dinas 30 Tahun di Papua

Dalam kesempatan itu, Gus Ipul juga menyerahkan hewan kurban berupa satu ekor sapi kepada takmir Masjid Quba. Total ada 4 ekor sapi dan 83 ekor kambing yang dagingnya akan didistribusikan ke seluruh masjid yang ada di Kota Pasuruan.

Dalam sambutannya, Gus Ipul menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT karena masih diberikan kesempatan dan kesehatan untuk ikut beribadah sholat Idul Adha.

Danton Prabawanto Beri Tips Buat BMC Langsung Pada Summer Camp ITS

''Semoga di hari Idul Adha ini kita mendapat ridho Allah SWT penuh berkah sehingga semua pada akhirnya, khususnya yang belum beribadah haji diberikan kesempatan untuk melaksanakan ibadah haji. Yang penting jangan ada yang putus asa atas rahmat Allah SWT, " ujarnya

 

Bangun Nalar Kritis, FH Unmer Malang Gelar LKTI Piala Dekan 2024 Tingkat SMA se-Jatim

Wali Kota Gus Ipul menyerahkan hewan kurban

Photo :
  • Dok. Pemkot Pasuruan

 

Ia menjelaskan menurut riwayat para ulama dan kyai, untuk berhaji memang ada modalnya. Pada dasarnya semua orang bisa menyiapkan kesiapan itu. Namun, semua kembali bergantung pada ridho Allah SWT.

Ia mencontohkan seorang penjual sandal keliling, warga Kota Pasuruan bisa berangkat haji bersama sang istri dengan uangnya sendiri. Uang itu didapat dari hasil menabung selama 20 tahun.

''Banyak juga tukang pijat, tukang becak juga bisa berangkat. Di sisi lain, ada banyak orang yang berkecukupan tapi tidak berangkat ke tanah suci,'' kata dia.

Gus Ipul menggarisbawahi dalam hal ini manusia tidak boleh putus asa dalam mencari ridho-Nya. Ia berharap kepada Allah SWT untuk menjawab doa, tekad dan hasil kerja keras mereka yang ingin melaksanakan ibadah haji. 

Gus Ipul mengatakan bahwa tiga tahun terakhir ini dirinya saya bersama Mas Adi, Wakil Wali Kota selalu melakukan salat Ied, baik Idul Fitri maupun Idul Adha berpindah-pindah masjid.

 

Wali Kota Pasuruan Gus Ipul bersama anak-anak di kampung

Photo :
  • Dok. Pemkot Pasuruan

 

Dengan masjid yang baik, ikatan silaturahmi antar manusia bisa tetap terjaga. Menurutnya, kyai jaman dahulu mengatakan bahwa masjid itu tempat silaturahmi bagi umat islam.

''Alhamdulillah di sini masjidnya bersih, rapi, fasilitas terjaga, nyaman. Kalau semua kampung-kampung di Pasuruan seperti warga di sini, saya yakin kota ini akan  menuju kota madinah yang bisa menjadi inspirasi dan contoh untuk masjid yang lain," katanya.

Sebagai informasi, dalam kegiatan itu juga dihadiri Wakil Wali Kota Pasuruan, Mas Adi, (Seketaris Daerah Kota Pasuruan, Kepala Perangkat Daerah, Camat, Lurah dan diikuti jamaah yang mengikuti sholat ied.