Ijazah Belasan Eks Karyawan Dikabarkan Ditahan, Pimpinan PT APM Jombang Angkat Bicara

PT APM Jombang.
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

"Dari 13 karyawan itu, 10 karyawan yang mematuhi prosedur perusahaan dan ijazahnya diberikan oleh PT Aries Putra Mandiri. Sedangkan tiga lainnya hingga sekarang belum mengambil ijazah," kata Eric. 

Pj Bupati Sugiat Sebut, Media Punya Peran Penting untuk Membangun Jombang

"Sebenarnya, mereka (eks karyawan) sudah kami undang ke kantor. Tapi dari 13 karyawan yang hadir hanya 10 orang. Dan, ijazah yang dititipkan di kantor itu kami kembalikan atau serahkan langsung kepada mereka yang hadir," tuturnya.

Ia menduga, eks karyawan yang tidak hadir ke kantor tersebut karena merasa masih mempunyai kewajiban yang belum dapat diselaikan.

DPRD Kota Malang Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu dan Awasi Berita Hoax

Karena, berdasar catatatan perusahaan, ada dua orang belum menyelesaikan tanggungan kerjanya, yaitu Fitri Anisa dan Halim Budi Atmaja.

"Atas nama Fitri ada tanggungan berupa uang Rp11.406.200 berupa barang Ho dan Tidak ajukan klaim KPB. Atas nama Halim, karena terakhir saat keluar juga bermasalah dengan pihak kepolisian," ujar Eric. 

Termakan Bujuk Rayu, Pelajar SMP di Jombang Disetubuhi Seorang Pemuda

Sedangkan, lanjut Eric satu orang lagi bernama Fahmi selaku HRD, belum mengambil ijazah. Karena jabatannya struktural manajerial, ia harus mengambil ijazah ke pimpinan perusahaan. Namun, prosedur itu pun tidak dilalui Fahmi.

"Fahmi jabatan dia di tempat kita saat itu adalah HRD. Karena dia jabatan masuk struktur organisasi manajerial, maka harus langsung ambil ijazah dengan pimpinan perusahaan. Tetapi anak ini pun resign tidak mengikuti prosedur yang sudah disepakati," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title