Sengit! Puluhan Kroser Nasional Gaspol Habis-habisan di Final Trial Game Dirt 2024 Malang

Aksi para kroser di Trial Game Dirt 2024 di Malang
Sumber :
  • 76Riders

Saat ini, dirinya akan fokus mengamankan kans juara yang masih terbuka lebar di kelas FFA. Sementara untuk kelas Campuran Open, ia tak ingin berharap muluk-muluk.

Luar Biasa! Pj Walkot Batu Berikan Bonus Belasan Juta Rupiah pada Atlet Peparnas

“Untuk kelas Campuran Open tadi saya sempat ada trouble, sehingga agak kewalahan juga. Jadi saya lebih baik fokus mengejar peluang juara di kelas FFA. Realistis saja, tetap optimis bisa,” ujar Ivan.

Di klasemen poin sementara kelas FFA dan Campuran Open saat ini Ivan Harry berada di tiga besar dengan koleksi 72 poin bersama M. Excel di posisi kedua dengan raihan 82 poin dan Lantian Juan di posisi teratas dengan 97 poin.

Dua Jalan Protokol di Kota Batu Bakal Mulus, Wisatawan Bisa Melintas Nyaman

Diketahui, di hari perdana ajang Trial Game Dirt 2024 di Malang itu, di kelas FFA, pebalap M. Zidane berhasil menjadi yang tercepat dengan torehan best time dari Heat 1 dan Heat 2 yaitu 02:02.594. Dia unggul atas Marcelino Rigi di posisi kedua dengan 02:04.325. Sementara di posisi ketiga ada Ivan Harry Nugroho dengan 02:06.485.

Aksi para kroser di Trial Game Dirt 2024 di Malang

Photo :
  • 76Riders
Koboi Jalanan Penembak Penjual Bakso Diringkus Satreskrim Polres Batu

Sementara di kelas Campuran Open, Lantian Juan berjaya dengan meraih best time dari Heat 1 dan Heat 2 yaitu 02:08.501. Kemudian Ananda Rigi berada di posisi kedua dengan 02:08.810 Sedangkan Marcelino Rigi harus puas di urutan ketiga dengan catatan waktu tercepat 02:08.798.

Lalu, pada kelas Campuran Non Seeded, waktu tercepat diraih Reyno Aprilian dengan 02:09.857. Kemudian posisi kedua ada Athaya Sena dengan torehan 02:16.052. Sementara posisi ketiga diraih Findo Mumun dengan 02:17.883.

Halaman Selanjutnya
img_title