Kontingen Kota Batu Capai Target di Porprov VIII Jatim

Salah satu raihan medali emas dari cabor E-Sport.
Sumber :
  • Viva Malang/Galih Rakasiwi

Batu, VIVA – Tren positif kontingen Kota Batu yang berlaga di Porprov VIII Jatim 2023 terus ditorehkan. Bahkan mereka sudah menembus target yang dipatok karena sudah mendapatkan 17 medali emas dari target 15 emas.

Kantor Imigrasi Kelas I TPI Malang Awasi Orang Asing Lewat Operasi JAGRATARA

Humas KONI Kota Batu, M. Dhani mengatakan capaian itu didapat pada Rabu 13 September 2023, kontingen Kota Batu memperoleh lima emas sekaligus. 5 medali emas ini didapatkan dari atlet selam Kota Batu Ahmad Fahrezi Anwar yang meraih medali emas dari nomor 100 meter Bifin Putra di Jombang.

Di kota tetangga, Kota Mojokerto, Tim E-Sport Kota Batu meraih medali emas dari nomor Free Fire, keempat atlet ini adalah Arman Hafif Sobirin, Nikhil Tegas Surya Maulana, Saputra, Nyoman Arya Maulana Pamungkas, Asyiul Huda Hafidz Rizal Pratama. Di kota yang sama, Gulat menyumbangkan dua medali emas di hari yang sama.

UMM Jadi yang Terbanyak se-Indonesia Dalam Loloskan Proposal di P2MW

Keduanya adalah Saeful Anwar yang meraih medali emas di nomor bebas putra 65 kilogram dan Adam Maulana yang juga meraih medali emas kelas bebas putra 74 kilogram.

Di lain kota, atlet paralayang juga berjibaku merebut medali emas dan berhasil meraih satu medali emas dari nomor ganda campuran yang diikuti oleh dua atlet yakni Syahdana Revi dan Nauffal Hammam.

Lutfil Hakim: PWI Malang Raya Harus Ikut Serta Memajukan Pembangunan di 3 Daerah

"Banjir medali emas tentu mampu mendongkrak posisi Kontingen Kota Batu pada urutan 14 dari 38 kota kabupaten dengan perolehan medali emas sebanyak 17 medali emas, 7 medali perak dan 11 medali perunggu," katanya, Kamis, 14 September 2023.

Dibandingkan perolehan medali Porprov tahun 2022, Kota Batu mendapatkan 11 medali emas, 20 medali perak dan 11 medali perunggu.

Halaman Selanjutnya
img_title