Museum Srimulat Bumiaji Kota Batu, Destinasi Wajib Dikunjungi

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai saat di Museum Srimulat.
Sumber :
  • Prokopim KWB.

"Saya sangat mengapresiasi berdirinya Museum Srimulat di Kota Batu. Tentunya museum ini akan sangat menarik kunjungan wisatawan terutama menjadi pengobat rindu kenangan akan Lawak Srimulat," katanya, Senin, 12 Agustus 2024.

Gerakan Nasional Aksi Bergizi pada Pelajar Terus Digelorakan Pemkot Batu

Ia juga melihat keberadaan Museum Srimulat menjadi tempat promosi produk UMKM. Tempat ini, tampak dilengkapi dengan ruang belanja beraneka ragam produk UMKM khas Bumiaji dan Kota Batu. 

"Tidak hanya itu, ada juga tempat nongkrong dan bersantai bagi pengunjung. Tunggu apa lagi, ayo datang ke Museum Srimulat," ujarnya.

Belasan Ternak Mati Hangus Terbakar di Tulungrejo, Korban Merugi Puluhan Juta

Sementara itu, Kepala Desa Bumiaji, Edi Suyanto mengatakan jika destinasi wisata batu di wilayahnya tersebut diharapkan bisa berdampak positif bagi masyarakat serta bisa menambah wawasan pada generasi muda.

"Di sana pengunjung bisa mengingat-ingat memori bila Srimulat pernah menjadi bagian tak terpisahkan ketika kita mencari hiburan komedi. Selain itu para generasi muda bisa belajar perkembangan komedi di Indonesia dan Srimulat merupakan salah satu bagian tersebut," tuturnya.

Batu Tubing Destinasi Wisata Unggulan di Kelurahan Temas yang Semakin Mendunia