Novel Baswedan Disebut Lebay Komentari Mantan Pegawai KPK Bela Sambo

Nove Baswedan
Sumber :
  • Istimewa

Malang – Pegiat media sosial Rudi Valinka kritik pedas Novel Baswedan. Hal ini terlihat dari cuitan Rudi Valinka di twitter. Hal ini lantaran Novel Baswedan merasa kaget dengan langkah rekannya sesama mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang, yang kini menjadi pengacara Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi atas kasus pembunuhan Brigadir J

Novel Baswedan menyarankan rekannya Febri dan Rasamala mengundurkan diri menjadi pengacara Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

“Sebagai teman saya kaget & kecewa dengan sikap @febridiansyah & @RasamalaArt yang mau menjadi kuasa hukum PC & FS. Saran saya sebaiknya mundur saja. Justru kepentingan korban yang penting dibela, termasuk memastikan semua pihak yang menghalangi / merekayasa kasus diusut tuntas. Agar tidak terjadi lagi,” cuitan Novel Baswedan di twitter @nazaqistsha, Rabu, 28 September 2022.

Cuitan itu pun mendapat beragam reaksi dari beragam pihak hingga netizen. Pegiat media sosial Rudi Valinka pun juga turut berkomentar atas cuitan Novel Baswedan. Rudi Valinka meminta Novel Baswedan untuk intopeksi diri. Juga, mantan pegawai KPK itu disebut lebay.

"Sampeyan juga Introspeksi lah.. Dulu kritik Polisi kaya gimana lalu saat ditawarkan kerjaan lagi di kepolisian sampeyan juga ambil kok. Temen-temen sampeyan gak ada yang lebay bilang: Saya Kaget dan Kecewa. Karena anda juga gunakan cara yang sama : saya objektif walau digaji,” kritik Rudi Valinka dengan membalas cuitan Novel Baswedan. Rudi menilai justru teman-teman Novel Baswedan mengikuti caranya.

“Teman-teman sampeyan itu justru ikutin cara anda.. coba lihat sudah ada yang berani jadi lawyernya Koruptor kasus KPK, sekarang ada yang jadi lawyernya kasus PC .. Anda sebagai Anchor mereka justru sekarang jadi lebay. Biaya hidup dirumah makin mahal kalo cuma anda aja gimana mereka hidup?,” tambah cuitannya lagi.