Safari Ramadan, Ketum Golkar Minta Nasehat Pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang
- VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)
Jombang, VIVA – Ketua umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia beserta jajaran pengurus DPP partai Golkar, menggelar safari Ramadan di Ponpes Tebuireng, Jombang, Jawa Timur, pada Jumat 14 Maret 2025.
Selain itu Bahlil juga melakukan ziarah dan silahturahmi dengan pengurus Ponpes Tebuireng Jombang.
Tak hanya itu, Bahlil juga memohon doa dan meminta nasehat agar menjadi pejabat yang selalu dirahmati Allah dan selalu memperjuangkan kepentingan rakyat.
"Ya saya bersama-sama dengan rombongan pengurus DPP Golkar. Alhamdulilah bisa bersilahturahmi dengan kiai," kata Bahlil.
Ia menegaskan kegiatan safari ramadan ini menjadi salah satu program DPP partai Golkar selama bulan suci ramadan.
"Yang pertama kita ziarah sama pendiri bangsa, sama bapak presiden, KH Hasyim Asy'ari sama Gus Dur. Yang kedua memang kita ada program safari ramadan dari DPP Golkar," ujarnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa safari ramadan ini menjadi momen silahturahmi antara ulama dan umaroh.