Moreno Bikin Pengobatan Gratis, Mantabkan Dukungan ke Paslon NH di Pilwali Kota Batu

Pengobatan gratis anggota DPR RI Moreno Soeprapto dan Paslon NH
Sumber :
  • Tim Paslon NH

Batu, VIVA – Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Moreno Soeprapto, menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis di Kota Batu, Sabtu, 26 Oktober 2024. Hal ini dilakukan sebagai wujud dukungannya terhadap program Paslon Nurochman-Heli Suyanto (Paslon NH) di Pilwali Kota Batu.

Perusda Jadi Langkah Strategis NH Wujudkan Nawa Bhakti untuk Kota Batu

Program ini diinisiasi melalui Rabu Biru Foundation dan berlangsung di berbagai wilayah di Kota Batu, termasuk Desa Sumber Brantas (Kecamatan Bumiaji), Desa Sumberejo (Kecamatan Batu), dan Desa Tlekung (Kecamatan Junrejo).

Moreno turut hadir langsung di lokasi pemeriksaan di Lahor, Kelurahan Ngaglik, Kota Batu, untuk memantau proses pengobatan gratis yang tengah berlangsung. 

Para Kiai di Kota Batu Dukung Penuh dan Doakan Paslon NH Menang Pilwali

“Senang sekali bisa hadir dan melihat langsung pengobatan gratis yang saya gagas melalui Rabu Biru Foundation. Ini selaras dengan program pemerintah pusat dan program NH untuk mewujudkan 1 Desa 1 Dokter kelak,” katanya, Sabtu 26 Oktober 2024.

Moreno menjelaskan, dalam rangkaian pemeriksaan kesehatan yang diberikan antara lain meliputi pengecekan tekanan darah, kolesterol, gula darah, serta pemeriksaan khusus untuk ibu hamil yang menggunakan teknologi USG.

Rakornas PKBSI 2024, Kolaborasi untuk Pelestarian Satwa Berkelanjutan

“Untuk cek kesehatan ibu hamil, kami menggunakan alat USG yang disiapkan dari tim medis Rabu Biru Foundation. Kegiatan ini melibatkan tiga dokter, tiga bidan, tiga perawat, serta satu apoteker," ujarnya.

Pemeriksaan yang berlangsung selama sekitar empat jam tersebut berhasil dimanfaatkan oleh masyarakat Kota Batu yang antusias mengikuti layanan ini.

Halaman Selanjutnya
img_title