Penjelasan Kepala Sekolah yang Dikabarkan Tak Netral di Pilbup Jombang

Kepala SDN Mangunan 2 Kabupaten Jombang.
Sumber :
  • VIVA Malang (Elok Apriyanto/Jombang)

Selain itu, Suyadi mengaku bahwa tempat atau rumah yang dipakai untuk kampanye salah satu paslon itu, merupakan rumah dari ibu mertuanya.

Pelaku Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya Dibuang ke Sungai di Jombang Ditangkap

"Itu rumah mertua saya, saya selaku menantu, kebetulan isteri saya merupakan pengurus partai politik di desa," ujar Suyadi.

Sementara itu, Yoyok, koordinator tim pemenangan pasangan Mundjidah Wahab - Sumrambah, menyebut memang kegiatan kampanye itu tidak ada kaitannya sama sekali dengan Suyadi.

DPRD Jombang Lakukan Pengawasan agar Bangunan 2 Puskesmas Tidak Dikerjakan Asal-asalan

Bahkan Yoyok sebelumnya sudah melakukan pemberitahuan ke berbagai pihak adanya kegiatan kampanye itu, termasuk lembaga Pengawas Pemilu atau Bawaslu.

"Tidak ada kaitannya mas, itu rumah mertuanya, apalagi saya sebelumnya sudah pemberitahuan ke berbagai pihak termasuk Panwas dan itu tidak apa-apa, malah Panwascam datang dan berjalan hingga selesai," tutur Yoyok.

2 Bulan ada Sederet Kasus Pembunuhan di Jombang, Terakhir Kasus Mutilasi

Terpisah, Chabib salah satu anggota Polsek Kabuh mengaku kaget dengan melihat adanya kabar yang beredar. 

Bagaimana tidak, dalam unggahan media online lokal, ia dinarasikan tengah ikut serta melakukan kampanye bersama kepala SDN Mangunan 2.

Halaman Selanjutnya
img_title