Perkuat Posisi, Mas Gum Intens Datangi Tokoh Masyarakat di Kota Batu

Mas Gum saat mendatangi rumah Ketua MPC PP Kota Batu.
Sumber :
  • VIVA Malang / Galih Rakasiwi

Batu, VIVAFirhando Gumelar salah satu Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Batu, semakin gencar menggalang dukungan untuk maju sebagai calon wali kota. Dalam beberapa minggu terakhir, Mas Gum sapaan akrabnya terlihat aktif mendatangi berbagai tokoh masyarakat untuk menggalang dukungan.

Tangkap Bandar di Depan Kantor Desa, Polisi Jombang Sita 3 Ons Sabu

Seperti saat dirinya bersama pendukungnya mendatangi Ketua MPC Pemuda Pancasila (PP) Kota Batu Endro Wahyu di Perum Cluster Imam Bonjol, Senin, 17 Juni 2024.

Langkah ini dilakukan Mas Gum dengan tujuan memperkuat posisinya dalam kontestasi pemilihan wali kota yang akan datang. Menyadari pentingnya dukungan dari berbagai kalangan, Mas Gum telah mengadakan sejumlah pertemuan dengan tokoh-tokoh berpengaruh di Kota Batu, termasuk pemuka agama, pengusaha lokal, serta pimpinan organisasi masyarakat.

Polres Jombang Gagalkan Peredaran Miras Antar Kota via Truk Ekspedisi

"Saya percaya bahwa untuk membawa perubahan yang signifikan bagi Kota Batu, diperlukan kerja sama dan dukungan dari semua elemen masyarakat. Oleh karena itu, saya berkomitmen untuk mendengarkan aspirasi dan harapan mereka," katanya.

Tidak hanya mendekati tokoh masyarakat, Mas Gum juga aktif berkomunikasi dengan berbagai partai politik. Sejauh ini sudah ada Partai Demokrat dan Partai Golkar yang didatangi, dalam waktu dekat ia mengaku akan memberikan kejutan dengan mendatangi salah satu partai.

Usai Jalani Rukun Haji, Dua Jemaah Asal Jombang Meninggal Dunia di Tanah Suci

"Komunikasi adalah kunci, apalagi saya merupakan orang baru di Kota Batu. Memang butuh kerja keras dibanding rival lainnya, apalagi saya masih muda tentu silaturahmi kepada tokoh masyarakat dan tokoh agama sangat penting. Etika harus dikedepankan," ujarnya.

Dengan berbagai langkah strategis yang telah dilakukan, Mas Gum kini semakin mantap untuk maju dalam pemilihan wali kota. Dukungan dari berbagai elemen masyarakat dan partai politik diharapkan dapat memperkuat posisinya dan membawa kemenangan dalam kontestasi mendatang.

Halaman Selanjutnya
img_title