Animo Gabung PKB Tinggi, Cak Udin Mulai Panaskan Mesin di Kota Malang

Sekjen PKB Hasanuddin Wahid alias Cak Udin
Sumber :
  • Viva Malang

Malang – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hasanuddin Wahid alias Cak Udin mulai memanaskan mesin partai di Kota Malang. Cek kesiapan bagian dari strategi untuk menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) pada 2024 mendatang. 

Penggemar Modena di Malang Kini Dimanjakan Dengan Inovasi Produk Baru

"Kita mau cek kesiapan mesin partai PKB untuk menghadapi Pileg, Pilpres 2024. Harus menang karena kita punya 3 hajat ini. Kami memastikan bahwa di akhir tahun 2022 ini seluruh struktur Caleg kemudian relawan PKB kota Malang udah siap memenangkan Pileg, Pilpres dan Pilkada di Kota Malang," kata Cak Udin. 

Pria yang menjabat Seketaris Jenderal PKB ini mengatakan, pemanasan mesin dengan mengumpulkan pengurus partai hingga tingkat ranting akan dilakukan secara berkala. 

Pawai Budaya Kota Malang, Wahyu Hidayat Diserbu Emak-emak Diajak Selfie

Cak Udin mengklaim PKB saat ini menjadi partai yang diminati oleh banyak orang. Salah satunya dilihat dari pendaftar bakal caleg yang kini sudah diangka 85 persen dari kuota awal. 

"Iya buktinya apa sekarang ini dari kuota pendaftaran 45 caleg. Yang daftar sudah 38 orang. Berarti PKB kan laku nih sudah 38 orang yang daftar padahal kan kandidat 45 kursi. Ini masih bulan Desember padahal nanti kita masih punya waktu sampai bulan Maret," ujar Cak Udin. 

PDI Perjuangan Kota Batu Resmi Buka Pendaftaran Bacalon Wali Kota dan Wakil

Cak Udin mengatakan, bahwa mereka kini juga sedang gencar menarik perhatian kalangan milenial. Bahkan dari 38 bacaleg sebanyak 15 persen berangkat dari kalangan milenial. Saat ini pengurus Partai juga terus menguatkan suara di lingkungan mahasiswa untuk merebut minat generasi milenial atau gen Z. 

"15 persen (bacaleg) itu anak muda kenapa karena PKB ini juga partainya anak muda. PKB Kota Malang itu harus masuk ke segmen gen z sama milenial. Jadi tidak boleh hanya generasi kolonial apalagi di Kota Malang tepatnya kampus. Saya sudah minta pasukan PKB untuk datang dari kampus ke kampus. Kuatkan suara partai di wilayah mahasiswa kita rebut gen z dan itu sudah berjalan," tutur Cak Udin. 

Anggota Komisi X di DPR RI ini yakin jumlah pendaftar bacaleg bakal melebihi target 45. Mereka akan melakukan seleksi ketat untuk mencari kader partai petarung yang siap memenangkan PKB di Pemilu 2024. 

"Masih banyak jadi mungkin 120 persenan. Bisa 60 orang (bacaleg) makanya seleksinya akan ketat akan kita cari orang yang betul-betul petarung. Mau kader lama kader baru. Kita cari yang betul-betul petarung yang mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat kota Malang," kata Cak Udin. 

Sementara itu, Ketua LPP (Lembaga Pemenangan Pemilu) PKB Kota Malang Niriyanto mengatakan, Pemilu memang kurang 14 bulan lagi. Namun, animo masyarakat untuk bergabung dengan PKB cukup luar biasa. Mereka akan menampung jumlah bacaleg yang daftar. Targetnya adalah menguasai kursi mayoritas DPRD Kota Malang. 

"Ya memang sudah 85 persen dan ini akan terus bertambah. Target kami adalah 11 kursi DPRD Kota Malang. Periode ini kami sudah memiliki 7 kursi," ujar pria yang akrab disapa Antok ini.