Demo Tolak UU TNI di Jombang, Diwarnai Aksi Bakar Ban

Mahasiswa membakar ban bekas saat aksi tolak UU TNI.
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

"Kita akan bertahan sampai tuntutan kita bisa disampaikan dengan baik dan bisa didengar dipertanggungjawabkan sama bapak-bapak di DPRD Jombang," tuturnya.

11 Ruas Jalan Alternatif di Jombang Diperbaiki, Jelang Arus Mudik Lebaran

Saat ditanya bagaimana respon anggota DPRD Jombang terhadap tuntutan masa aksi, ia mengaku bahwa anggota DPRD Jombang juga ikut menolak UU TNI itu.

"Ya sama-sama menolak. Jadi kita ada gerakan dari khususnya di DPRD itu agar ada gebrakan tersendiri bahwa dari Jombang itu benar-benar menolak, karena ada beberapa anggota DPRD Jombang itu yang tidak berani menolak, jadi kita tekan DPRD untuk sama-sama menolak," katanya.

Mudik Lewat Tol Jombang, Ini Titik Rawan yang Harus Diwaspadai

Ia menegaskan penolakan yang dilakukan oleh anggota DPRD ini tertuang dalam bentuk tanda tangan, bermaterai dan akan disampaikan ke pemerintah.

"Ada tanda tangan, dan ada materai nanti dari para demonstran dan itu nanti dan kalau tidak ditandatangani kita lakukan aksi yang lebih besar lagi," ujarnya.

Tertipu Jasa Penukaran Uang Baru, Pengusaha Rental Mobil di Jombang Merugi Puluhan Juta

Sementara itu masa aksi yang berada di depan gedung DPRD Jombang, ditemui oleh wakil ketua DPRD Jombang, Syarif Hidayatullah, atau Gus Sentot.

Tak hanya itu, usai memberikan alas kakinya untuk dibakar mahasiswa, politisi partai Demokrat ini juga ikut menolak UU TNI.

Halaman Selanjutnya
img_title